Piala Sudirman: Ketat, Ester Wardoyo Ditumbangkan Tunggal Putri Kanada via 3 Gim

27 September 2021 21:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tunggal putri Indonesia Ester Wardoyo pada pertandingan Piala Sudirman di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Senin (28/9). Foto: Jnanesh Salian/Badmintonphoto/BWF
zoom-in-whitePerbesar
Tunggal putri Indonesia Ester Wardoyo pada pertandingan Piala Sudirman di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Senin (28/9). Foto: Jnanesh Salian/Badmintonphoto/BWF
ADVERTISEMENT
Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi wakil Indonesia kedua yang turun saat menghadapi Kanada di Piala Sudirman 2021, Senin (27/9) malam WIB. Ia dikalahkan Rachel Chan dalam partai tunggal putri di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, dengan skor 24-22, 8-21, dan 18-21.
ADVERTISEMENT
Dengan begini, skor 1-1. Tim bulu tangkis Indonesia diimbangi Kanada untuk sementara.

Gim 1 Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Rachel Chan di Piala Sudirman 2021

Ester mengambil poin pertama di gim pertama. Tunggal putri Indonesia bisa memperlebar keunggulan sampai 4-0.
Chan sempat mengejar ke 4-2, Ester menjauh lagi ke 6-2. Chan kembali mendekat ke 8-6 dan 9-7 hingga 9-9. Meski begitu, Ester mengunci keunggulan 11-9 di interval.
Tunggal putri Indonesia Ester Wardoyo pada pertandingan Piala Sudirman di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Senin (28/9). Foto: Jnanesh Salian/Badmintonphoto/BWF
Selepas interval, Chan mencuri satu poin. Ester tetap menjaga keunggulan, tetapi partai berjalan ketat, Chan menempel hingga skor 14-13 dan 15-14.
Chan tak mudah menyerah. Saat Ester unggul 19-15, ia bisa mendekat hingga 19-18, lalu menyamakan kedudukan jadi 19-19, dan unggul 19-20. Akhirnya, Ester menang dengan skor akhir 24-22.
ADVERTISEMENT

Gim 2 Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Rachel Chan di Piala Sudirman 2021

Rachel Chan mencuri poin pertama di gim kedua dan unggul sementara hingga 2-0. Ester Wardoyo memberi perlawanan, menjaga skor ketat 2-4, lalu 3-4, dan 4-5.
Namun, Chan kian di atas angin setelahnya. Tunggal putri Kanada itu melebarkan keunggulan hingga interval. 4-11.
Tunggal putri Indonesia Ester Wardoyo pada pertandingan Piala Sudirman di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Senin (28/9). Foto: Jnanesh Salian/Badmintonphoto/BWF
Chan tak kendur selepas interval. Ia meraih poin beruntun sampai skor berubah jadi 4-17. Ester sempat memberi perlawanan, menempel skor jadi 8-19. Akhirnya, Ester kalah 8-21 di gim kedua.

Gim 3 Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Rachel Chan di Piala Sudirman 2021

Ester mengambil poin pertama di gim ketiga. Tunggal putri Indonesia ini mampu unggul hingga 2-0. Chan lalu berbalik unggul 3-4 dan menjauh ke 3-6.
ADVERTISEMENT
Chan berada di atas angin. Ester tertinggal 4-8. Skor di interval adalah 7-11. Chan kembali mencuri satu poin selepas interval.
Ester berusaha menempel, tetapi Chan menjauh ke 8-15. Ester sempat meraih dua poin beruntun, 10-15. Tunggal putri Indonesia menyalakan harapan saat ia menjadikan skor 13-16, lalu 15-16, membalikkan keadaan jadi 17-16.
Pada akhirnya, Ester kalah. Skor akhir 18-21.