news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Piala Sudirman: Praveen/Melati Dikalahkan Malaysia, Indonesia Gugur

2 Oktober 2021 1:50 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pada pertandingan Piala Sudirman di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Minggu (26/9). Foto: Raphael Sachetat/Badmintonphoto/BWF
zoom-in-whitePerbesar
Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pada pertandingan Piala Sudirman di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Minggu (26/9). Foto: Raphael Sachetat/Badmintonphoto/BWF
ADVERTISEMENT
Praveen Jordan/Melati Daeva menjadi wakil Indonesia kelima yang turun menghadapi Malaysia di Piala Sudirman 2021, Sabtu (2/10) dini hari WIB. Praveen/Melati dikalahkan Hoo Pang Ron/Cheah Yee See dalam partai ganda campuran di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, dengan skor 19-21, 21-9, dan 16-21.
ADVERTISEMENT
Dengan begini, skor akhir partai perempat final Piala Sudirman 2021 ini adalah Indonesia 2-3 Malaysia. 'Negeri Jiran' jumpa Jepang di semifinal, sementara perjuangan 'Merah-Putih' terhenti.

Gim 1 Praveen/Melati vs Hoo/Cheah di Piala Sudirman 2021

Hoo/Cheah mencuri poin pertama dan menjauh 0-2. Smash nyangkut Hoo membuat Praveen/Melati mendapat poin perdana. Namun, pasangan Malaysia menjauh ke 1-5.
Praveen/Melati bangkit dan mengejar ke 4-5 lalu 5-6. Pukulan out Hoo menjadikan skor 6-6. Pukulan nyangkut Hoo menjadikan skor 7-6.
Sempat menjauh 8-6, Pukulan nyangkut Praveen menjadikan skor 8-8. Smash Hoo membuat skor berubah 8-9. Pertahanan Malaysia cukup rapi dan smash nyangkut net Praveen menjadikan skor 8-10. Pukulan out Praveen membuat Malaysia unggul 8-11 di interval.
ADVERTISEMENT
Praveen membuat jumping smash oke selepas interval. 9-11. Praveen cukup sering membuat error (pukulan out dan pukulan nyangkut net) yang menguntungkan Malaysia. 10-15.
Pukulan akurat Melati menjadikan skor 11-15. Meski demikian, gim pertama tetap dalam kendali Malaysia. Hoo/Cheah unggul dari segi pertahanan (beberapa kali jatuh-bangun), kecepatan, dan kombinasi pukulan. Skor 19-21.

Gim 2 Praveen/Melati vs Hoo/Cheah di Piala Sudirman 2021

Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pada pertandingan Piala Sudirman di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Minggu (26/9). Foto: Raphael Sachetat/Badmintonphoto/BWF
Praveen/Melati mencuri poin pertama. Sempat terkejar 1-1, mereka kembali unggul 2-1 lalu 6-1. Pasangan Indonesia di atas angin, ganda Malaysia banyak blunder.
Hoo/Cheah kesulitan mengembalikan pukulan Praveen/Melati. Ganda Indonesia kian gahar. Skor 11-2 di interval. Servis akurat Praveen memastikan itu.
Jumping smash Praveen selepas interval menjadikan skor 12-2, Melati memberi jempol untuk itu. Melati sendiri begitu andal bermain di depan. Dua smash Melati menghadirkan skor 15-3.
ADVERTISEMENT
Praveen/Melati benar-benar tanpa kompromi. Mereka menekan Malaysia dengan sangat baik. Smash dan pukulan-pukulan menyilang membuat Hoo/Cheah kelabakan. Sempat 19-3, skor akhir 21-9, pukulan menyilang Praveen memastikan itu. Kehilangan sejumlah poin amat disayangkan.

Gim 3 Praveen/Melati vs Hoo/Cheah di Piala Sudirman 2021

Hoo/Cheah mencuri poin pertama di gim ketiga. Praveen/Melati bahkan tertinggal 1-3. Pasangan Indonesia menjaga skor tetap ketat 2-3, 2-4, 3-4.
Malaysia menjauh 3-7. Dua angka terakhir berkat pukulan nyangkut net Praveen/Melati. Indonesia lalu bangkit, skor 7-8. Mereka menemukan ritme seperti di gim 2, membuat Hoo/Cheah agak keteteran.
Skor 10-11 untuk keunggulan Hoo/Cheah di interval. Praveen/Melati merebut satu poin selepas interval berkat pukulan out Cheah. Malaysia lalu unggul 12-17. Skor akhir 16-21.
ADVERTISEMENT