Piala Uber: Siti/Ribka Menang via 3 Gim, Indonesia 2-2 Thailand

15 Oktober 2021 5:24 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ganda putri Indonesia Ribka Sugiarto dan Siti Fadia Silva Ramadhanti pada penyisihan grup A Uber Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark. Foto: Yves Lacroix/Badmintonphoto/BWF
zoom-in-whitePerbesar
Ganda putri Indonesia Ribka Sugiarto dan Siti Fadia Silva Ramadhanti pada penyisihan grup A Uber Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark. Foto: Yves Lacroix/Badmintonphoto/BWF
ADVERTISEMENT
Siti Fadia/Ribka Sugiarto berhadapan dengan ganda Thailand, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai, di perempat final Piala Uber 2020 (2021). Bermain di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat (15/10) dini hari WIB, Siti/Ribka menang via 3 gim.
ADVERTISEMENT
Siti/Ribka meraih kemenangan 21-19 di gim pertama. Mereka kandas 15-21 di gim kedua dan kembali meraih kemenangan di gim ketiga dengan skor 21-15.
Dengan hasil ini, Indonesia menyamakan skor 2-2 dengan Thailand di perempat final Piala Uber 2020.

Jalannya Laga Siti Fadia/Ribka Sugiarto vs Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai

Ganda putri Indonesia Ribka Sugiarto dan Siti Fadia Silva Ramadhanti pada penyisihan grup A Uber Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark. Foto: Yves Lacroix/Badmintonphoto/BWF
Gim pertama cukup berjalan dengan ketat. Skor 4-4 sempat menghiasi sebelum Siti/Ribka mampu mencetak lima angka beruntun hingga unggul cukup jauh 9-5.
Siti/Ribka mulai konsisten menjaga jarak. Mereka akhirnya menutup interval dengan keunggulan 11-7. Hal itu usai smash keras tak mampu dikembalikan dengan sempurna oleh Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.
Kembali dari interval, Siti/Ribka kerap membuat beberapa kesalahan. Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai sempat memperkecil skor dan menempel hingga 12-13.
ADVERTISEMENT
Siti/Ribka sempat gagal mengembalikan shuttlecock dengan sempurna, hingga skor kembali imbang 14-14. Setelah itu, saling berbalas angka kembali terjadi hingga sama kuat 16-16.
Siti/Ribka lantas menjauh 19-16 dan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-19.
Ganda putri Indonesia Ribka Sugiarto dan Siti Fadia Silva Ramadhanti pada penyisihan grup A Uber Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark. Foto: Yves Lacroix/Badmintonphoto/BWF
Saling berbalas skor kembali tersaji di awal-awal gim kedua. Setidaknya, hal itu terjadi hingga skor sama kuat 5-5. Lalu, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai menjauh 7-5.
Siti/Ribka mulai tertinggal cukup jauh hingga 5-9. Mereka lantas memperkecil skor hingga 7-10, lalu menutup interval dengan tertinggal 7-11.
Siti/Ribka tampil apik usai kembali dari interval. Mereka mencetak dua angka beruntun hingga memperkecil skor 9-11. Di lain sisi, ganda Thailand berupaya untuk menambah jarak skor.
Siti/Ribka perlahan tertinggal jauh hingga 10-17. Mereka kemudian tertinggal 12-10, memperkecil hingga 15-20 dan akhirnya takluk di gim kedua dengan skor 15-21. Alhasil, pertandingan berlanjut ke rubber game.
Ganda putri Indonesia Ribka Sugiarto dan Siti Fadia Silva Ramadhanti pada penyisihan grup A Uber Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark. Foto: Yves Lacroix/Badmintonphoto/BWF
Siti/Ribka langsung tancap gas memasuki gim ketiga. Mereka mencetak lima angka beruntun yang diwarnai beberapa kesalahan pemain Thailand. 5-0 Siti/Ribka unggul.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, Siti/Ribka konsisten menjaga jarak. Mereka sempat unggul 8-2, sebelum akhirnya menutup interval dengan keunggulan cukup telak: 11-5.
Sempat ditempel hingga 9-12, Siti/Ribka kembali menjauh 15-10. Mereka lantas mengunci kemenangan di gim ketiga dengan skor 21-15. Hal itu usai Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai gagal mengembalikan shuttlecock dengan sempurna.
***
Ikuti survei kumparan Bola & Sport dan menangi e-voucher senilai total Rp3 juta. Isi surveinya sekarang di kum.pr/surveibolasport.