Valentino Rossi: Kami Tak Tahu Kapan Bisa Membalap di MotoGP 2020

2 Maret 2020 19:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Valentino Rossi, pensiun atau lanjut di MotoGP? Foto:  REUTERS/Rafael Marrodan
zoom-in-whitePerbesar
Valentino Rossi, pensiun atau lanjut di MotoGP? Foto: REUTERS/Rafael Marrodan
ADVERTISEMENT
Para pebalap MotoGP terus mengomentari batalnya seri pembuka 2020 di Sirkuit Losail, Qatar, karena wabah virus corona. Teranyar, Valentino Rossi menyayangkan keputusan untuk membatalkan GP Qatar.
ADVERTISEMENT
The Doctor menyebut semua tim termasuk Yamaha sudah mempersiapkan diri semaksimal mungkin pada tes pramusim di Qatar dua pekan lalu. Kini kondisinya justru dipenuhi ketidakpastian. Rossi pun mengaku tak tahu kapan bisa beraksi.
"Ini merupakan berita buruk. Setelah menghabiskan waktu di tes musim dingin dan pramusim, kami sangat siap memulai musim, baik dari segi fisik maupun psike. Setelah tes di Qatar, saya sangat ingin segera memulai balapan pertama," kata Rossi dilansir GPOne.
"Balapan MotoGP Qatar dibatalkan adalah kabar yang sulit diterima, juga bagi para penggemar, karena sekarang kami tak tahu berapa lama harus menunggu untuk bisa balapan," ujarnya menambahkan.
Kapan Rossi dan 22 pebalap lain akan memulai MotoGP 2020 memang belum pasti. Pasalnya, Dorna selaku penyelenggara balapan kelas utama ini mengonfirmasi bahwa seri kedua di Sirkuit Buriram, Thailand, ditunda dan belum ada tanggal pengganti.
Valentino Rossi mengikuti sesi latihan bebas GP Jerman 2019 di Sachsenring. Foto: Tobias SCHWARZ/AFP
Menilik jadwal setelah dua seri pertama dibatalkan dan ditunda, MotoGP 2020 akan dimulai di Circuit of the Americas pada 5 April. Namun, laporan Crash menyebut ada potensi musim ini baru akan dimulai di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada 3 Mei 2020.
ADVERTISEMENT
"Sudah dipastikan ini akan sangat lama, mengingat seri selanjutnya di GP Thailand juga sudah ditunda untuk semua kelas. Saya berharap semua akan membaik dalam beberapa pekan ke depan," tutur Valentino Rossi.