Wakil Jepang Puji Marcus/Kevin: Mereka Belajar dari Kekalahan Pekan Lalu

28 November 2021 19:26 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pebulu tangkis Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Foto: Fabrice Coffrini/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pebulu tangkis Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Foto: Fabrice Coffrini/AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pebulu tangkis Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, gagal menjadi juara Indonesia Open 2021. Pada partai puncak yang berlangsung di Bali International Convention Center & The Westin Resort, Nusa Dua, Minggu (28/11), Hoki/Kobayashi tumbang dari wakil tuan rumah Marcus Gideon/Kevin Sanjaya dengan skor 14-21 dan 18-21.
ADVERTISEMENT
Menariknya, Hoki/Kobayashi berhasil merengkuh gelar Indonesia Masters pekan lalu. Mereka mengalahkan Marcus/Kevin via tiga gim dengan skor 21-17, 17-21, dan 21-19. Pasangan Jepang itu memuji penampilan Marcus/Kevin di final Indonesia Open kali ini.
"Saya melihat Minions bermain sangat baik pada hari ini. Keduanya terlihat belajar dari kekalahan Minggu lalu sehingga bisa meraih kemenangan hari ini," ungkap Kobayashi seusai pertandingan.
Ganda Putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo pada semifinal Indonesia Open 2021 di Nusa Dua, Bali, Sabtu (27/11/2021). Foto: Humas PBSI/HO ANTARA FOTO
"Kami banyak melakukan kesalahan hari ini, kami ingin bangkit dari kekalahan sebetulnya. Sayang mereka terlalu mengendalikan jalannya permainan dan harus kalah di laga ini," tambah Hoki.
Dengan kekalahan ini, rekor pertemuan Hoki/Kobayashi melawan Marcus/Kevin menjadi semakin melebar. Dari 12 laga yang telah dijalani, Hoki/Kobayashi telah mengalami kekalahan sebanyak 11 kali dan baru sekali meraih kemenangan.
ADVERTISEMENT