Cantiknya Dekorasi Natal di Gedung Putih Karya Melania Trump

29 November 2017 7:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dekorasi Natal White House ala Melania Trump (Foto: Youtube/@President Trump)
zoom-in-whitePerbesar
Dekorasi Natal White House ala Melania Trump (Foto: Youtube/@President Trump)
ADVERTISEMENT
25 Desember sudah di depan mata. Ini artinya, kurang dari satu bulan lagi kita semua akan merayakan Hari Raya Natal.
ADVERTISEMENT
Natal identik dengan sosok Santa Claus berbaju merah dan berjanggut putih. Hari raya umat Kristiani ini juga tak bisa lepas dari berbagai ornamen khas Natal. Seperti pohon pinus berhiaskan lampu kerlap-kerlip, salju, kado Natal, kaus kaki, perapian hangat, dan masih banyak lagi.
Apakah kamu termasuk yang senang mendekorasi rumah dengan pohon Natal yang cantik?
Jika ya, agaknya kamu perlu mencontek ide dekorasi Natal ala Melania Trump. Sang First Lady of United States sukses membuat dunia terkesan oleh dekorasi Natalnya yang mempesona.
Ini merupakan Natal pertama Melania sebagai First Lady. White House sukses disulap Melania jadi istana Natal dengan nuansa putih dan silver yang elegan.
Seluruh desain dirancang sendiri oleh sang FLOTUS, mulai dari tata letak pohon hingga ornamen pelengkapnya. Jika bicara soal estetika, Melania memang tak pernah setengah-setengah.
ADVERTISEMENT
“Presiden, Barron, dan aku sangat bersemangat merayakan Natal pertama kami di White House,” tutur Melania kepada Time. “Seperti keluarga lainnya di seluruh negara, tradisi liburan (Natal) amat penting bagi kami," sambung Melania.
Setiap tahunnya, White House mengundang volunteer yang berada di Washington untuk menggantung dan memasang lebih dari 12 ribu ornamen Natal, 2743 meter pita Natal, dan masih banyak lagi. Khusus untuk Natal 2017, ada 150 volunteer yang bekerja selama lebih dari 1600 jam untuk mendekorasi bagian sayap timur, Gold Star Family Tree, China Room, perpustakan, hingga teras utama.
Kamu dijamin terpesona oleh keindahan kerlip lampu pohon Natal yang ada di White House. Sebuah terowongan bahkan didekorasi dengan ranting putih pada sisi kiri dan kanan. Putih sempurna bak salju!
ADVERTISEMENT
Sedangkan jika ingin menikmati aneka cookies khas Natal, kamu bisa mengunjungi area Red Room yang dipenuhi dengan aneka camilan manis. Camilan ini dibuat oleh 36 chef khusus White House.
Secara keseluruhan, ada 31 ribu biskuit yang terdiri dari 15 ribu biskuit gula, 6 ribu biskuit berbentuk salju, 4 ribu biskuit bintang ala Melania Trump dan 2 ribu butterball.
Selain itu, juga ada gingerbread dibentuk persis menyerupai White House. Super cantik!
Perayaan dan dekorasi Natal White House seluruhnya dipilih dan diatur langsung oleh Melania. Diperkirakan, menjelang Desember akan ada 25 ribu orang yang akan berkunjung untuk mengikuti tur Natal di Gedung Putih.
Bagaimana pendapat kamu soal dekorasi Natal di Gedung Putih?
ADVERTISEMENT