Indonesia Masuk 22 Besar Kompetisi Patisserie di Prancis

23 Januari 2017 15:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Coupe du Monde de la Pâtisserie 2017 (Foto: cmpatisserie.com)
Satu lagi kabar membanggakan datang dari dunia kuliner Tanah Air. Untuk pertama kalinya setelah 30 tahun digelar, Indonesia berhasil mencetak prestasi dengan berhasil lolos menuju babak grand final Coupe du Monde de la Pâtisserie 2017 yang digelar pada 22 hingga 23 Januari di Lyon, Prancis.
ADVERTISEMENT
Coupe du Monde de la Pâtisserie merupakan ajang perlombaan prestisius dalam dunia pastry dan dessert yang diadakan setiap dua tahun sekali sejak 1989. Indonesia berhasil masuk dalam jejeran 22 besar negara yang lolos ke babak grand final. Prestasi membanggakan ini mampu dicapai Indonesia setelah melalui proses seleksi ketat melawan 50 negara yang ada di Afrika, Eropa, Asia, dan Amerika Latin.
Memperoleh kesempatan emas untuk berlaga pada ajang prestisius ini, Tim Indonesia mengusung tema yang terinspirasi dari keindahan dan kekayaan budaya yang dimiliki oleh Pulau Dewata. Tim Indonesia beranggotakan tiga chef yang sudah tak diragukan lagi kemampuannya dalam mengolah berbagai penganan manis.
Ketiga chef andal tersebut antara lain Chef Dedy Sutan Supriady, Chef Dwi Artha Astika, dan Chef I Ketut Suaryana. Masing-masing memiliki spesifikasi sendiri, yang disesuaikan dengan tiga kategori lomba yang ada. Ketiganya harus mampu menunjukkan kepiawaiannya dalam mengolah bahan yang telah ditentukan panitia, yaitu cokelat, gula, dan es.
ADVERTISEMENT
Dan yang lebih membanggakan, chef muda berbakat Talita Setyadi memperoleh kehormatan untuk menjadi juri perwakilan Indonesia bagi Coupe du Monde de la Pâtisserie 2017. Pemilik bakery BEAU ini menjadi satu-satunya juri perempuan di ajang prestisius dalam dunia pastry internasional ini.
Good luck untuk Tim Indonesia!  Semoga bisa membanggakan dan mengarumkan nama Tanah Air di ajang Coupe du Monde de la Pâtisserie 2017.