Ingin Liburan Nyaman dengan Anak-anak? Contek Tips Jitu Mona Ratuliu

20 Oktober 2017 17:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Liburan keluarga Mona Ratuliu (Foto: Instagram/@monaratuliu)
zoom-in-whitePerbesar
Liburan keluarga Mona Ratuliu (Foto: Instagram/@monaratuliu)
ADVERTISEMENT
Memiliki tiga anak yang mulai beranjak dewasa menjadi salah satu tantangan tersendiri bagi aktris sekaligus presenter Mona Ratuliu. Tantangan yang kerap dihadapi adalah menyatukan kepala dan menyesuaikan jadwal liburan dengan kemauan anak-anak, terutama saat berlibur ke luar negeri dan mempersiapkan perlengkapan berlibur.
ADVERTISEMENT
Diakui wanita kelahiran 1982 ini, ia termasuk ibu yang santai saat akan melakukan perjalanan berlibur. Asalkan, persiapannya dilakukan secara matang.
"Biasanya sudah diobrolin dari Jakarta. Mereka maunya main, aku maunya foto. Buatku oleh-oleh berharga adalah foto. Jadi dari Jakarta sudah planning, kalau mau main oke, tapi kalo bunda mau foto harus oke," cerita Mona pada kumparan (kumparan.com) di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (19/10).
Liburan keluarga Mona Ratuliu (Foto: Instagram/@monaratuliu)
zoom-in-whitePerbesar
Liburan keluarga Mona Ratuliu (Foto: Instagram/@monaratuliu)
Lantas bagaimana caranya agar anak tidak ngambek dan cranky saat berlibur? Istri dari Indra Brasco ini mengatakan bahwa setiap anaknya memiliki jatah untuk membeli lima barang yang diinginkannya. Jika suatu hari sang anak sulit diajak kompromi, jatah tersebut bisa hilang sewaktu-waktu.
"1 anak jatahnya beli 5 barang, mau baju, sepatu, mainan. Kalau enggak mau foto hilang satu mainannya, kalau susah makan hilang satu jatahnya. At the end of the day biasanya sisa 2 jatah. Tapi dengan begini lumayan senang mereka jadi semangat foto," lanjut penulis buku 'ParenThink' ini.
Liburan keluarga Mona Ratuliu (Foto: Instagram/@monaratuliu)
zoom-in-whitePerbesar
Liburan keluarga Mona Ratuliu (Foto: Instagram/@monaratuliu)
Ia melanjutkan, membuat rencana perjalanan dan perjanjian jauh-jauh hari sebelum berlibur merupakan solusi tepat yang bisa dilakukan. Berikan anak pengertian hingga orang tua dan anak mendapatkan win-win solution.
ADVERTISEMENT
"Anakku yang paling besar sama yang paling kecil itu beda dunia banget. Makanya kita harus satukan kepala di Jakarta, bukan pas liburan. Dari situ kita bisa atur jadwal dan jamnya biar enak liburannya," tutup ibu 35 tahun itu.