Lee Sung Kyung Ungkap Pentingnya Miliki Kulit Lembap

8 September 2018 15:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lee Sung Kyung mengaku baru pertama kali ke Jakarta (Foto: dok. Intan Kemala Sari/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Lee Sung Kyung mengaku baru pertama kali ke Jakarta (Foto: dok. Intan Kemala Sari/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Belum lama ini, aktris asal Korea Selatan Lee Sung Kyung bertandang ke Indonesia. Ia menyempatkan diri menyapa para penggemarnya dalam acara peluncuran skincare terbaru dari Laneige.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu saja, pemeran 'About Time' ini juga menyempatkan diri untuk berbincangan dengan media secara eksklusif. kumparanSTYLE menjadi salah satu media yang berkesempatan untuk berbincang langsung dengan perempuan 28 tahun itu.
Di tengah obrolan seputar kecantikan, Lee Sung Kyung memaparkan ini baru pertama kalinya ia datang ke Jakarta. Ia senang karena Indonesia adalah negara yang memiliki tingkat kelembapan yang masih bagus. Karena baginya, memiliki kulit lembap adalah hal yang penting.
Cantiknya Lee Sung Kyung (Foto: dok. Intan Kemala Sari/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Cantiknya Lee Sung Kyung (Foto: dok. Intan Kemala Sari/kumparan)
"Untuk saya yang penting punya kulit lembap. Sebelum pakai makeup saya harus pakai pelembap. Kalau pakai terlalu berlebihan, makeup jadi menggumpal, kalau kurang pelembap, makeup jadi pecah-pecah. Karena saya sangat suka riasan no makeup, makanya punya kulit lembap penting sekali," tuturnya saat berbincang di The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
Maka dari itu, ia selalu membawa pelembap kemana-mana. Biasanya, ia selalu memakai pelembap dengan tekstur gel yang ringan dan cepat menyerap ke dalam kulit.
Tak hanya itu saja, aktris yang pernah adu akting dengan Nam Joo Hyuk ini juga turut mengungkapkan rutinitas kecantikannya dalam merawat wajah.
"Biasanya saya pakai masker wajah di pagi hari untuk mendapatkan kelembapan. Setelah itu saya pakai essence dan ampoule. Di malam hari saya juga tetap pakai pelembap ditambah dengan sleeping mask. Saat kulit lelah, pakai sleeping mask jadi lebih relaks," paparnya lagi.
Sleeping mask atau masker yang bisa dipakai tanpa dibilas ini juga sering digunakannya saat bepergian. Misalnya, saat ia harus naik pesawat.
"Di atas pesawat kadang kulit menjadi kering. Kalau pakai sleeping mask, teksturnya ini ringan tapi bisa memenuhi kelembapan kulit. Pakainya tipis-tipis saja, yang penting kulit lebih lembap," tutup Lee Sung Kyung yang juga jago bernyanyi ini.
ADVERTISEMENT