28 Februari, Vivo Ungkap Smartphone Layar Penuh Apex 2020

25 Februari 2020 20:54 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vivo Apex 2020. Foto: Vivo
zoom-in-whitePerbesar
Vivo Apex 2020. Foto: Vivo
ADVERTISEMENT
Vivo akhirnya sudah memastikan waktu yang tepat untuk mengumumkan smartphone konsep terbaru mereka Apex 2020. Setelah batal diumumkan di Mobile World Congress (MWC) Barcelona, Vivo memastikan bakal memperkenalkan Apex 2020 pada 28 Februari 2020 mendatang lewat saluran streaming.
ADVERTISEMENT
Saat mengumumkan waktu perkenalan smartphone konsep Apex generasi ketiga ini, Vivo tidak mengungkap banyak keunggulannya. Namun, dari gambar yang dibagikan terlihat menampilkan layar ponsel dengan ujung melengkung secara dramatis.
Selain itu, terdapat angka "120". Hal ini masih mengundang banyak makna, mulai kemungkinan layarnya akan memiliki refresh rate 120 Hz atau sudut lengkungan layar yang mencapai 120 derajat. Bahkan bisa juga keduanya.
Sebelumnya, smartphone Vivo Nex 3 memiliki layar dengan tampilan mirip "air terjun" dengan tepi melengkung 88 derajat. Melihat hal tersebut ada kemungkinan Vivo akan kembali mengeksplorasi lebih banyak teknologi layar untuk memberikan tampilan yang lebih baik.
Purwarupa smartphone Vivo Apex 2019. Foto: Astrid Rahadiani Putri/kumparan
GSM Arena melaporkan kemungkinan Vivo Apex 2020 memiliki layar 6,45 inci. Kemudian, di bagian belakang akan ada tonjolan kamera berbentuk bundar dengan dua sensor utama. Modul kamera pertama tampaknya merupakan lensa periskop yang membawa kemampuan hingga 7,5x optical zoom, sedangkan di bagian bawahnya diperkirakan ada kamera 48 MP.
ADVERTISEMENT
Pada smartphone konsep Apex 2018 atau generasi pertama, Vivo memperkenalkan kemampuan kamera selfie pop-up yang bisa naik-turun. Kemudian, di generasi kedua yang rilis pada tahun 2019 lalu, smartphone Apex 2019, Vivo menyingkirkan semua tombol fisik dan lubang.
Dengan terobosan tanpa tombol dan lubang itu, Vivo Apex 2019 memiliki layar yang memenuhi bagian muka. Ada sensor fingerprint yang bisa dipindai di semua bagian layar, bukan di bagian tertentu seperti smartphone lainnya.
Apa inovasi Vivo di Apex 2020 nanti? Mari kita nantikan perkenalannya pada 28 Februari mendatang.