Apple Bikin Mesin Pencari Pesaing Google?

3 November 2020 8:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Perusahaan teknologi Apple. Foto: Heinz-Peter Bader/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Perusahaan teknologi Apple. Foto: Heinz-Peter Bader/Reuters
ADVERTISEMENT
Rumor ihwal peluncuran mesin pencari buatan Apple telah menyebar di masyarakat sejak beberapa waktu lalu. Menurut laporan terbaru, hal ini sepertinya tidak akan lama lagi menjadi kenyataan.
ADVERTISEMENT
Sejak beberapa tahun terakhir, Google dilaporkan harus membayar miliaran dolar AS kepada Apple. Duit tersebut harus disetor agar Apple tetap menjadikan Google sebagai mesin pencari bawaan atau default di berbagai gadget Apple.
Hal ini telah membuat kompetisi antar kedua perusahaan besar tersebut kian rumit. Google kini telah menguasai sekitar 90 persen pasar di seluruh dunia, menurut laporan Forbes. Namun, masalah privasi data kemudian membuat Apple kian enggan melanjutkan kerja sama tersebut.
CEO Apple, Tim Cook, telah sejak lama menyebut bahwa perusahaannya sangat mementingkan privasi data pengguna. Apple bahkan berani ‘melawan’ FBI dengan tidak memberikan ‘jalur belakang’ bagi intelijen AS untuk mengakses perangkat penggunanya.
CEO Apple Tim Cook berbicara selama special event apple di kantor pusat perusahaan Apple Park, di Cupertino, California, A.S. Foto: Apple Inc/Handout via REUTERS
Dalam salah satu presentasinya, Tim Cook juga berani untuk tidak menyebut beberapa perusahaan seperti Facebook dan Google ihwal masalah privasi data pengguna.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Google cukup bertumpu pada data pengguna dalam memberikan hasil pencarian yang tepat. Data dari pengguna diolah oleh algoritma canggih agar setiap pencarian yang kita lakukan dapat memberikan hasil yang sesuai.
Pengembangan search engine sendiri oleh Apple tentu bukan tanpa masalah. Google telah mengembangkan programnya selama 20 tahun hingga bisa sukses seperti hari ini. Tentu akan dibutuhkan waktu, usaha, dan uang dalam jumlah besar untuk menyaingi Google.
Namun, menurut Financial Times, Apple kini telah memiliki sumber daya yang mumpuni. Salah satunya adalah fakta bahwa keuangan Apple sudah sangat baik sehingga ia tidak lagi memerlukan uang miliaran dolar AS dari Google.
Ilustrasi logo Apple dan Google. Foto: Apple, Google
Selain itu, Apple juga berhasil merekrut salah satu eksekutif Google, John Ginannandrea, pada 2018 silam. John merupakan salah satu ahli yang turut mengembangkan mesin pencari Google.
ADVERTISEMENT
Peluncuran sistem operasi iOS 14 juga disebut menjadi bukti bahwa Apple telah siap menyaingi Google. Pada iOS 14, ketika pengguna iPhone mencari sesuatu lewat kolom ‘Search’, Apple tidak lagi memberikan hasil pencarian lewat aplikasi lain seperti Google.
Apple telah mampu memberikan hasil pencarian yang langsung menuju situs web sesuai informasi yang dicari oleh pengguna. Hal ini membuktikan bahwa sistem operasi dari Apple sudah cukup mumpuni untuk menjadi sebuah search engine.
Financial Times juga melaporkan bahwa ada peningkatan aktivitas pada laman Applebot. Hal ini mengindikasikan bahwa Apple tengah melakukan sweeping basis data konten daring yang dapat dijadikan dasar sistem operasi sebuah mesin pencari.
iPhone 12. Foto: Apple
Meski berbagai bukti mengindikasikan bahwa Apple benar-benar serius untuk menyaingi mesin pencari Google, beberapa ahli dan pengamat masih belum terlalu yakin.
ADVERTISEMENT
Dilansir Screen Rant, beberapa ahli berargumen bahwa Apple masih berfokus pada pengembangan kecerdasan buatan dan teknologi Siri. Kedua teknologi tersebut disebut sangat krusial jika Apple ingin benar-benar mengalahkan Google.
The Wall Street Journal juga melaporkan bahwa Tim Cook tidak ingin bersaing dengan Google dalam bisnis daring. Pernyataan ini diutarakan oleh Tim Cook pada sebuah acara milik Apple 5 tahun lalu.
(EDR)