Bill Gates Ungkap Masalah Baru Produksi Vaksin Corona COVID-19

13 Mei 2020 13:29 WIB
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pendiri Microsoft, Bill Gates. Foto: Edgar Su/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Pendiri Microsoft, Bill Gates. Foto: Edgar Su/Reuters
ADVERTISEMENT
Bill Gates sudah sejak lama mengingatkan dunia agar bersiap menghadapi pandemi penyakit yang akan datang. Kini, ketika dunia sedang dilanda pandemi virus corona COVID-19, Bill Gates aktif berbicara dan berkontribusi dalam pengembangan vaksinnya.
ADVERTISEMENT
Dalam laporan The Wall Street Journal, Gates berbicara banyak soal vaksin yang sedang dikembangkan saat ini. Melalui yayasannya, Bill & Melinda Gates Foundation, ia telah mendedikasikan 100 juta dolar AS untuk mendanai penelitian COVID-19, termasuk vaksinnya.
Namun, ada masalah yang harus dipecahkan dalam pengembangan vaksin ini, menurut Gates. Bahkan ketika satu atau lebih vaksin terbukti efektif, Gates mengatakan ada rintangan lain yang bisa menghambat distribusi vaksin, yaitu persediaan botol kaca yang cukup.
Ilustrasi vaksin dan imunisasi Foto: Shutterstock
Menurut Gates, sesuatu yang sederhana seperti persediaan gelas kaca tidak bisa diatasi dengan mudah jika melihat kebutuhan mendesak pada skala populasi dunia. Gates memperingatkan akan ada masalah kebutuhan sumber botol kaca yang cukup untuk menghasilkan 7 hingga 14 miliar vaksin untuk didistribusikan ke semua orang.
ADVERTISEMENT
"Tidak ada yang pernah membuat 7 miliar vaksin," kata Gates, seperti dikutip Business Insider.
Selain itu, Gates mengatakan bahwa industri farmasi saat ini tidak pernah mengembangkan vaksin baru dalam waktu kurang dari lima tahun belakangan, meskipun ia berharap bahwa vaksin COVID-19 akan tersedia secara luas dalam waktu sekitar 18 bulan.
Gates mengungkap apa saja yang perlu diketahui dan dibutuhkan dunia tentang vaksin COVID-19. Menurutnya, dunia akan membutuhkan sekitar 7 miliar dosis vaksin agar manusia bisa kembali hidup normal dan terbebas dari virus corona.
"Secara realistis, jika kita akan kembali normal, kita perlu mengembangkan vaksin yang aman dan efektif. Kita perlu membuat miliaran dosis, kita harus mengeluarkannya ke setiap bagian dunia, dan kita membutuhkan semua ini terjadi secepat mungkin," tulis Gates, di dalam blognya.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Gates mengatakan bahwa begitu sebuah vaksin berhasil ditemukan dan siap untuk digunakan, kalangan yang harus diprioritaskan untuk mendapatkan vaksin adalah petugas kesehatan terlebih dahulu dan masyarakat di negara-negara berpenghasilan rendah.
Dia juga menambahkan mungkin saja vaksin COVID-19 nanti akan menjadi bagian dari jadwal imunisasi bayi baru lahir. Tidak ada cara lain, untuk hidup normal dan terbebas dari virus corona, tanpa vaksin.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.