Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Satu pengguna Facebook melaporkan ada tiga posting-an link video porno yang di-tag ke akun mereka dalam sehari. Pengguna lain melaporkan ia di-tag lima kali sehari.
Pengamat keamanan siber dari Vaksincom, Alfons Tanujaya, mengatakan meski Facebook sudah melakukan takedown beberapa halaman atau posting-an yang berisi link video porno, tetap saja hal ini terus terjadi.
Ia menyarankan pengguna yang telah menerima tag massal link video porno untuk segara melaporkan posting-an kepada Facebook untuk memblokirnya.
Selain itu, ada cara khusus untuk mencegah agar akun Facebook tidak bisa sembarang di-tag oleh seseorang dan terlihat oleh teman.
Pengguna Facebook juga bisa mengikuti langkah preventif di bawah ini untuk mencegah maraknya tag massal link video porno dan mengamankan akun Facebook.
ADVERTISEMENT
Bagi yang sudah terkena tag link video porno di Facebook
Langkah amankan akun Facebook dari tag massal
ADVERTISEMENT
Modus tag massal Facebook yang bisa curi data pribadi
Menurut Alfons, aksi macam ini dirancang menggunakan Facebook Page dan dipersiapkan terlebih dahulu untuk mencuri kredensial akun korbannya.
"Facebook Page yang dibuat ini juga berbahasa Indonesia sehingga patut diduga ada orang Indonesia yang terlibat dalam aksi ini. Metode yang digunakan untuk memancing korbannya juga tidak jauh-jauh dengan video dan gambar seronok, serta judul yang bombastis," jelas Alfons kepada kumparanTECH, Selasa (20/4).
Para pelaku menggunakan celah Facebook untuk menyebar link video porno yang berisi phishing ini ke pengguna lain dengan mudah dan tanpa diketahui oleh administrator Facebook. Pelaku memilih sarana fitur mention atau tag yang bisa dilakukan untuk pengguna Facebook tanpa perlu menjadi teman.
ADVERTISEMENT
"Masalahnya di sini, Facebook membebaskan setiap pengguna untuk saling menyebut atau mention siapa saja tanpa ada pembatasan sekalipun. Melihat kecepatan dari mention, aksi ini kemungkinan besar dilakukan oleh script secara otomatis sehingga dalam waktu singkat puluhan ribu akun Facebook akan di-tag dan situs akan mendadak populer," terang Alfons.
Jika korban terjerat dan buka link video porno yang di-tag oleh orang yang tak dikenal tersebut, akan muncul halaman yang meminta username dan password akun Facebook yang seolah-olah adalah verifikasi umur. Saat akun berhasil dicuri, itu digunakan untuk menyebarkan informasi Facebook Page link video porno lagi ke kontak mereka.