CEO Apple Tim Cook Tiba di Indonesia, Makan Sate Ayam Bareng Fotografer iPhone

17 April 2024 8:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
CEO Apple Tim Cook langsung makan sate ayam setibanya di Jakarta, Indonesia, Selasa (16/4) malam. Foto: X/@tim_cook
zoom-in-whitePerbesar
CEO Apple Tim Cook langsung makan sate ayam setibanya di Jakarta, Indonesia, Selasa (16/4) malam. Foto: X/@tim_cook
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tim Cook akhirnya tiba di Indonesia. Berdasarkan cuitan terbaru di akun X (dulu Twitter) miliknya, bos Apple sudah berada di Jakarta pada Selasa (16/4) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Pria berkacamata itu langsung menyantap sate ayam di salah satu restoran di Jakarta. Makan malamnya pun tidak sendirian, karena dia ditemani oleh fotografer iPhone Sofyan Pratama.
"Saya berharap dapat bertemu lebih banyak lagi komunitas dan pengembang kreatif Indonesia selama saya di sini!" tulis Cook.
Menurut Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi, Cook dan Apple akan bertemu dengan pemerintah untuk membahas peluang investasi di Indonesia. Salah satunya melalui Apple Developer Academy untuk pengembangan talenta digital Indonesia.
Apple Developer Academy, atau Apple Academy, merupakan program pelatihan talenta teknologi informasi (information technology/IT) untuk pengembangan aplikasi Apple. Perusahaan akan membuka Apple Academy keempatnya di Bali, setelah BSD, Surabaya, dan Batam.
Selain itu, Cook juga disebut akan bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari ini, Rabu (17/4).
ADVERTISEMENT
"Akan diumumkan, akan melakukan investasi... Yang pasti semua perusahaan-perusahaan besar dari Amerika Serikat dan seluruh negara di dunia akan investasi yang signifikan di Indonesia. Nanti, tunggu, besok ada kejutan," kata Budi Arie di Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa (16/4).
Selain dengan Cook dan Apple, Kominfo juga bakal mengadakan pertemuan dengan raksasa teknologi lainnya, yakni Microsoft. Perwakilan dari pengembang sistem operasi Windows itu, termasuk sang CEO Satya Nadella, disebut akan mendatangi Indonesia pada 30 April 2024 mendatang.