Daftar Meme yang Dijual Pakai NFT, Cuan Miliaran Rupiah

3 September 2021 6:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ILustrasi meme yang laku jadi token NFT. Foto: David Roth
zoom-in-whitePerbesar
ILustrasi meme yang laku jadi token NFT. Foto: David Roth
ADVERTISEMENT
Dunia cryptocurrency kini tengah digandrungi transaksi aset digital dengan sistem non-fungible token (NFT). Meningkatnya tren NFT ini bukan tanpa alasan, popularitasnya meledak selama pandemi, karena banyak orang berebut untuk menghabiskan sejumlah besar uang untuk barang-barang yang hanya ada secara online.
ADVERTISEMENT
Contoh barang yang bisa menggunakan autentikasi NFT berkisar dari karya seni digital, lagu, meme, dan bahkan cuitan Twitter yang terpenting item-item tersebut langka dan mencuri perhatian banyak orang. Meme menjadi salah satu 'karya seni' yang cukup popular untuk dijadikan item NFT.
Don Caldwell, pemimpin redaksi situs meme Know Your Meme, mengatakan demam NFT yang saat ini tengah populer membuat para kreator meme mendapatkan cuan dari karya mereka. Padahal sebelumnya sulit dilakukan.
"Sejauh menjadi meme, sangat sulit untuk memonetisasinya. Kami telah berbicara dengan banyak orang yang membuat meme dan mengalami banyak kesulitan menghasilkan uang dari kreasi mereka," Caldwell dikutip Mashable.
Dari banyaknya meme klasik yang telah menjadi item NFT ada yang memecahkan rekor penjualan hingga 4 juta dolar AS atau sekitar Rp 57 miliar. Tidak hanya itu, ada beberapa meme lain yang juga laku dengan harga fantastis.
ADVERTISEMENT

1. Bad Luck Brian

Meme legenda berjudul "Bad Luck Brian" yang menampilkan seorang anak remaja berambut merah dengan kawat gigi laku menjadi item NFT. Meme tersebut terjual sekitar 36.000 dolar AS atau sekitar Rp 514 juta dalam uang kripto Ethereum pada Maret 2021 lalu.

2. Disaster Girl

Perempuan bernama Zoë Roth, atau yang lebih dikenal sebagai Disaster Girl, meraup 500.000 dolar AS atau sekitar Rp 7,1 miliar di Ethereum setelah dia menjual gambar meme ikoniknya, foto ketika dia menatap kamera saat sebuah rumah terbakar, sebagai NFT pada Mei 2021 lalu.

3. Doge

Sebuah item NFT bergambar meme Doge laku terjual pada Juni 2021 dengan harga mencapai 4 juta dolar AS atau sekitar Rp 57 miliar. Nilai ini memecahkan rekor penjualan NFT meme sejauh ini.
ADVERTISEMENT
Meme Doge yang dijual sendiri hanya menampilkan gambar sederhana anjing Shiba Inu bernama Kabosu yang diambil pada 2010. Sejak saat itu, entah bagaimana fotonya tersebar di seluruh internet.
Meme Doge yang menampilkan foto anjing Shiba Inu yang disebut Kabuso ini adalah meme non-fungible token (NFT) termahal yang pernah dijual. Foto: PleasrDAO

4. Charlie Bit My Finger

Klip video "Charlie Bit My Finger" yang sempat viral sekitar 14 tahun yang lalu kini sudah bertransformasi menjadi token NFT dan laku terjual 760.999 dolar AS atau sekitar Rp 10,8 miliar.

5. Overly Attached Girlfriend

Meme berjudul "Overly Attached Girlfriend" telah membuat untung pembuatnya. Laina Morris, wajah di balik meme tersebut, berhasil mendapatkan uang sekitar 411.000 dolar AS atau Rp 5,8 miliar dalam bentuk Ethereum pada April 2021 lalu.

6. Scumbag Steve

Meme legenda berjudul "Scumbag Steve" laku terjual 57.000 dolar AS atau sekitar Rp 813 juta.
ADVERTISEMENT

7. Success Kid

Ingat meme balita mengepalkan tangan? Ya, kini meme berjudul "Success Kid" itu sudah menjadi token NFT dan laku 15 Ethereum atau diperkirakan nilainya mencapai 32.355 dolar AS atau Rp 461 juta.

8. Leave Brittany Alone

Chris Crocker membuat sejarah internet dengan membela Britney Spears dalam sebuah video viral pada 2007 silam. Klip video itu kini terjual sekitar 41.000 dolar AS atau Rp 585 juta pada April 2021 lalu dalam token NFT.

9. Nyan Cat

Meme kucing terbang dalam bentuk Pop Tart dijual seharga 590.000 dolar AS atau sekitar Rp 8,4 miliar sebagai token NFT.