Google Bikin Format Video Baru VR 180

25 Juni 2017 15:46 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konsep kamera Daydream VR 180 (Foto: Google)
zoom-in-whitePerbesar
Konsep kamera Daydream VR 180 (Foto: Google)
ADVERTISEMENT
Teknologi realitas maya alias virtual reality (VR) telah tumbuh pesat seiring dengan semakin banyaknya perusahaan teknologi yang membangun perangkat dan konten VR itu sendiri. Ada beberapa pemain besar yang sangat agresif membangun teknologi VR, dan salah satunya adalah Google, yang kini mencoba membuat format video VR baru di YouTube yang mereka sebut sebagai VR180. VR180 pada dasarnya memangkas ukuran video 360 derajat menjadi cuma setengahnya, tetapi gambar itu tetap ditampilkan dalam bentuk 3D. Perusahaan itu berusaha membawa penonton merasakan masuk ke dalam konten video. Format VR180 ini dikembangkan oleh tim di Google yang khusus menggarap Daydream, sebuah teknologi standar peranti keras dan peranti lunak VR yang dikembangkan oleh Google untuk produsen pihak ketiga. Google bilang format video baru ini akan mendukung livestreaming juga video rekaman. "Video VR180 berfokus pada apa yang ada di depan Anda, memiliki resolusi tinggi, dan terlihat hebat di desktop maupun di ponsel. Ia dapat melakukan transisi secara mulus saat konten VR dinikmati lewat alat Cardboard, Daydream, maupun PSVR," tulis Google dalam blog resmi perusahaan.
ADVERTISEMENT
Tim Google menekankan teknologi VR180 ini akan didukung oleh Lenovo, LG, dan Xiaomi Yi yang siap menggarap kamera khusus untuk mendukung VR180. Google pun menjanjikan kamera VR180 itu akan mudah dioperasikan. "Kamera ini tidak hanya cocok untuk kreator yang ingin menciptakan konten VR, tetapi juga untuk siapa saja yang ingin menangkap sorotan kehidupan dengan VR. Mereka akan mudah digunakan sebagai kamera point-and-shoot dengan harga yang sama. Video dan live streaming juga akan mudah diunggah ke YouTube," kata Google.