Steve Jobs dan Jony Ive

Hubungan Erat Jony Ive dan Steve Jobs dalam Membangun Apple

28 Juni 2019 19:02 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Steve Jobs dan Jony Ive, dua orang penting yang membangun kesuksesan Apple. Foto: Apple
zoom-in-whitePerbesar
Steve Jobs dan Jony Ive, dua orang penting yang membangun kesuksesan Apple. Foto: Apple
ADVERTISEMENT
Jonathan Ive, atau yang akrab dikenal Jony Ive, merupakan salah satu orang terpenting di Apple. Namun, pria berusia 52 tahun itu kini memilih untuk mengundurkan diri dari perusahaan.
ADVERTISEMENT
Ive telah memutuskan untuk melanjutkan karirnya membangun agensi kreatif bernama LoveFrom. Ia meninggalkan jabatan penting di Apple, yakni Chief Design Officer yang diemban sejak tahun 2015.
Banyak orang melihat kesuksesan Apple tidak lepas dari dua sosok penting, Steve Jobs dan Jony Ive. Keduanya memiliki hubungan yang sangat erat sebagai kolega dan juga sahabat.
Pendiri Apple, Steve Jobs. Foto: AP Photo
Pertemuan Ive dengan Jobs terjadi ketika pendiri Apple itu kembali ke perusahaan setelah hengkang pada tahun 1985. Jobs kembali menjabat sebagai CEO pada 1997, dan saat itu Ive ditunjuk menjadi Senior VP of Design.
Menariknya, Ive nyaris mengundurkan diri sesaat sebelum Jobs kembali. Jon Rubinstein, bos Ive waktu itu, berusaha mempertahankannya dengan menjelaskan bahwa Apple akan mencatat sejarah. Omongan Rubinstein terbukti benar melihat kesuksesan Apple saat ini.
ADVERTISEMENT
Antara Jony Ive, Steve Jobs, dan Apple
Ive dan Jobs memiliki kedekatan yang mampu melahirkan produk-produk inovatif dari Apple. Bermula dari seringnya mereka makan siang bersama atau sekadar mengobrol hingga timbul ide-ide mengenai produk terbaru. keduanya sering terlihat berjalan di sekitar kampus Apple, atau berbicara di ruang makan perusahaan.
Tugas besar pertama Jobs untuk Ive adalah desain iMac pertama pada 1998. Produk inilah yang membuat Apple mampu bangkit dan menjelma sebagai salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia saat ini.
Di bawah kepemimpinan Jobs, desain menjadi fokus utama dalam strategi perusahaan. Ive mendapatkan posisi penting untuk menghadirkan apa yang diinginkan Jobs dalam membangun Apple ke posisi terdepan melalui produk-produk yang tampak sederhana, indah, dan fungsi yang memang dibutuhkan pengguna.
Chief Design Officer Apple, Jony Ive. Foto: Apple
Ive sudah menjadi tangan kanan Jobs. Bahkan, banyak analis yang memperkirakan bahwa Ive akan menjabat CEO Apple, setelah Jobs meninggal dunia pada 2011. Jobs pernah mengatakan kepada penulis buku biografinya, Walter Isaacson, bahwa Ive memiliki kekuasaan yang lebih di Apple dibandingkan dirinya.
ADVERTISEMENT
"Dia memiliki kekuatan operasional lebih dari siapa pun di Apple kecuali saya. Tidak ada yang bisa mengatakan kepadanya apa yang harus dilakukan, atau untuk keluar. Itu cara saya mengaturnya," kata Jobs.
Naik-turun hubungan Ive dan Jobs
Hubungan Ive dan Jobs sudah tidak seperti atasan dan bawahan lagi di Apple. Isaacson mengatakan, hubungan Iva dan Jobs sangat dekat. Jobs pernah mengatakan kepadanya, "Jika saya memiliki mitra spiritual di Apple, itu Jony."
Istri Jobs, Laurene Powell, menceritakan kedekatan Ive dengan suaminya itu memiliki status khusus. "Dia akan datang ke rumah kita, dan keluarga kita menjadi dekat. Steve tidak pernah sengaja melukainya. Sebagian besar orang dalam hidup Steve bisa diganti. Tapi bukan Jony."
ADVERTISEMENT
Ive adalah satu dari dua orang yang diminta Steve Jobs untuk menjenguk dirinya setelah menjalani operasi untuk tumor pankreas pada tahun 2004. Satu orang lainnya adalah istri Jobs, Laurene.
Namun, tak selamanya hubungan keduanya mulus. Ada saja konflik yang muncul di antara Jobs dan Ive.
Steve Jobs perkenalkan iPod di California, 2010. Foto: REUTERS/Robert Galbraith/File Photo
Dalam laporan BBC, Isaacson mengatakan bahwa Ive pernah merasa kesal kepada Jobs karena ulahnya yang mengambil banyak pujian untuk- ide-ide di balik produk Apple yang dikerjakan bersama.
"Saya memperhatikan orang-orang dari mana ide itu berasal, dan saya bahkan membuat buku catatan penuh dengan ide-ide saya," katanya kepada penulis. "Jadi, sakit ketika dia mengambil kredit untuk salah satu desain saya."
Ive dan Jobs telah bekerja bersama selama 14 tahun dari total 27 tahun pengabdian Ive di Apple. Kini, ia telah mantap memutuskan pergi dari Apple dan meninggalkan kenangannya bersama Jobs di perusahaan teknologi tersebut.
ADVERTISEMENT
Mundurnya Ive dari Apple mulai berjalan efektif pada akhir tahun ini dan perusahaan yang didirikannya LoveFrom sendiri baru akan diluncurkan secara formal pada 2020.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten