Ini Game Lokal di Grand Final Piala Presiden Esports 2020

30 Januari 2020 19:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Piala Presiden eSports 2020.. Foto: Giring Ganesha (tengah) di acara Kick Off Piala Presiden eSports 2020.
zoom-in-whitePerbesar
Piala Presiden eSports 2020.. Foto: Giring Ganesha (tengah) di acara Kick Off Piala Presiden eSports 2020.
ADVERTISEMENT
Piala Presiden Esports 2020 akan memasuki babak Grand Final pada 1 hingga 2 Februari 2020. Dalam babak tersebut, ada empat game yang akan dipertandingkan yaitu Free Fire, Pro Evolution Soccer (PES) 2020, Mobile Premier League, dan satu game lokal.
ADVERTISEMENT
Setelah melalui tahapan yang panjang, akhirnya terpilih game asli Indonesia untuk tampil di Grand Final Piala Presiden Esports 2020 mendatang. Game tersebut adalah Ultra Space Battle Brawl.
Game yang bergenre arcade-pong-fighter ini berhasil mengalahkan empat game lokal lainnya yang masuk dalam tahap kurasi kedua. Mereka adalah Battle of Satria Dewa, esport Manager, Lokapala, dan Pirate Mobile War.
Giring Ganesha. Foto: Instagram/@giring
Ketua Panitia Penyelenggara Piala Presiden Esports 2020, Giring Ganesha mengatakan, Ultra Space Battle Brawl terpilih karena ia sesuai dengan kriteria yang diinginkan oleh pihak penyelenggara. Game ini juga lolos uji submissions yang difasilitasi IESPL, Asosiasi Game Indonesia (AGI).
Kemenparekraf dan Kominfo juga turut menentukan pemenang game lokal yang ikut dalam Grand Final Piala Presiden Esports 2020. Giring berharap, kehadiran game lokal bisa membuka ruang dan menjadi trigger untuk pertumbuhan industri game asli Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Kami berharap adanya game murni buatan anak bangsa di Grand Final Piala Presiden Esports 2020 dapat menjadi langkah yang baik agar industri game kita bisa semakin mendunia," ungkapnya saat konferensi pers di Jakarta, Kamis (30/1).
Ultra Space Battle Brawl adalah game yang diproduksi oleh Toge Production. Ia adalah game permainan ping pong yang bisa dimainkan sendiri hingga empat pemain. Awal dirilis untuk platform Nintendo Switch, namun kini sudah tersedia untuk PC dan Mac. Untuk di Piala Presiden Esports 2020 akan memainkan versi PC.
Piala Presiden eSports 2019. Foto: Jofie Yordan/kumparan
Pada babak Grand Final nanti ada 19 atlet eSport Indonesia dan 39 atlet dari negara Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura, Filipina, dan Kamboja. Semua atlet itu akan bertarung untuk game Free Fire dan PES 2020.
ADVERTISEMENT
Sementara untuk game Mobile Premier League dan Ultra Space Battle Brawl hanya dimainkan oleh atlet eSport Indonesia saja, yang jumlahnya mencapai 32 atlet.
Giring mengungkapkan Piala Presiden Esports 2020 ini menjadi salah satu kompetisi eSport terbesar di Indonesia. Jumlah peserta untuk tahun kedua penyelenggaraan ini meningkat hampir 10 kali lipat dibanding edisi tahun lalu, dari 18 ribu menjadi 177 ribu atlet.
Ada peningkatan dalam jumlah total hadiah yang diperebutkan dalam turnamen yang disponsori oleh BCA dan Blibli.com ini. Dari Rp 1,5 miliar saat kick off dulu, kini menjadi Rp 1,6 miliar.