news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Instagram Tampilkan Kumpulan Stories dengan Stiker Pemilu 2019

17 April 2019 9:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Logo aplikasi Instagram di smartphone Android. Foto: REUTERS/Thomas White
zoom-in-whitePerbesar
Logo aplikasi Instagram di smartphone Android. Foto: REUTERS/Thomas White
ADVERTISEMENT
Untuk mengajak orang-orang menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019, Instagram menghadirkan tiga stiker baru di Stories yang bertema 'Suara Indonesia' dan 'Ayo Nyoblos 17 April'. Pengguna di Indonesia sudah bisa menggunakan ketiga stiker anyar tersebut sejak 14 April sampai 17 April 2019.
ADVERTISEMENT
Demi memudahkan para pengguna melihat akun teman yang menggunakan stiker tersebut, Instagram membuat sebuah Stories khusus bernama 'Suara Indonesia'. Posisinya bersebelahan dengan deretan Instagram Stories lainnya. Stories itu berisi kumpulan Stories teman-teman di Instagram yang memakai stiker pemilu di dalamnya.
Artinya, pengguna hanya bisa melihat Stories dengan stiker pemilu yang berasal dari akun-akun yang diikuti.
Stiker pemilu 2019 di Instagram. Foto: Instagram
Bagi kamu yang belum tahu cara menggunakan stiker Pemilu ini di Instagram Stories, bisa ikuti cara-cara berikut ini.
1. Buka ikon kamera di aplikasi Instagram untuk membuat Stories.
2. Ambil foto atau video.
3. Ketuk ikon smiley berbentuk kotak di pojok kiri atas Stories.
4. Kamu akan melihat stiker Pemilu Instagram. Untuk melihat ketiga desain, ketuk tulisan “tap for more” di bagian atas stiker, kemudian pilih desain yang ingin digunakan.
ADVERTISEMENT
Ketiga stiker Pemilu untuk Instagram Stories ini dibuat oleh komikus muda Indonesia, yaitu Reza Mustar atau yang lebih dikenal sebagai @komikazer. Ketiga desain stiker itu memuat teks "Saya Pilih Indonesia", "Suara Indonesia", dan "Nyoblos Yuk".
Stiker pemilu 2019 di Instagram Stories. Foto: Instagram
Pemilihan kata "Saya Pilih Indonesia" diputuskan oleh Azer untuk mengajak anak-anak muda Indonesia menggunakan hak suaranya pada 17 April.
Jadi, jangan lupa nyoblos, ya!