Instagram Uji Fitur Share Foto dan Video Teman ke Stories

8 Februari 2018 15:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Instagram (Foto: Energepic.com via Pexels (CC0 License))
zoom-in-whitePerbesar
Instagram (Foto: Energepic.com via Pexels (CC0 License))
ADVERTISEMENT
Hadirnya fitur-fitur baru pada Instagram Stories, membuat layanan jejaring sosial berbagi foto dan video itu semakin diminati. Belum lagi, sekarang ini Instagram sedang menguji sebuah fitur yang memungkinkan pengguna untuk 'Regram' alias membagikan ulang postingan yang diunggah temanmu ke dalam Stories milikmu.
ADVERTISEMENT
Ya, dengan begitu, berarti kamu tak perlu lagi melakukan screenshot sebuah postingan Instagram untuk memasukkannya ke Stories-mu.
Bagi kamu yang sudah memiliki akses terhadap fitur baru tersebut, kamu akan melihat adanya tulisan 'Add post to your story' pada ikon share berbentuk panah di bawah postingan.
Jika kamu tidak ingin ada orang lain yang membagikan postingan-mu di Stories mereka, jangan khawatir, karena kamu bisa mengubah pengaturan privasimu, sebagaimana dilansir The Verge.
Caranya, buka bagian pengaturan, lalu ketuk bagian 'Story Settings', kemudian matikan pilihan opsi 'Allow Resharing Stories'.
Seperti yang dikatakan oleh pengembang aplikasi bernama Zachari Shakked di Twitter, ketika kamu melakukan 'Regram' postingan ke Stories, maka kamu bisa mengaturnya mulai dari ukurannya, memutarnya, serta memindahkan posisinya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, kamu juga memiliki dua pilihan untuk 'Regram' sebuah postingan ke Stories. Pertama, opsi tampilannya bisa dalam bentuk asli seperti yang dimiliki pengunggah foto atau video. Sedangkan opsi kedua, postingan bisa dibagikan dengan tampilan seperti bagaimana ia muncul di linimasa aplikasi.
Fitur ini hanyalah salah satu dari beberapa pembaruan yang banyak hadir di Instagram belakangan ini. Mungkin Instagram menghadirkan fitur ini setelah melihat kebutuhan para penggunanya yang sering mengambil screenshot temannya untuk dibagikan di Stories.
Sebelumnya, Instagram juga baru saja merilis fitur tulisan variatif di Stories yang dinamakan 'Type' dan fitur GIF dengan jutaan gambar bergerak yang terintegrasi oleh Giphy.