MacBook Air dan Mac Mini Pakai Material Aluminium 100% Daur Ulang

31 Oktober 2018 12:01 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
MacBook Air 2018. (Foto: Shannon Stapleton/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
MacBook Air 2018. (Foto: Shannon Stapleton/Reuters)
ADVERTISEMENT
Apple sudah sejak lama mengkampanyekan program daur ulang untuk berbagai produk yang mereka keluarkan. Dan program ini juga berlaku untuk dua produk yang baru saja mereka umumkan pada Selasa (30/10), yakni MacBook Air dan Mac Mini edisi terbaru.
ADVERTISEMENT
Vice President Hardware Engineering Apple Laura Lagrove memaparkan MacBook Air dan Mac Mini yang diluncurkan pada tahun ini merupakan perangkat pertama Apple yang dibalut dengan 100 persen aluminium daur ulang.
Meski berlapis bahan dasar hasil proses daur ulang, Lagrove mengatakan bahwa kedua produk baru ini memiliki mesin yang telah diperbarui.
“Semua bagian dari produk telah dirancang kembali dan direstrukturisasi,” ujar Lagrove.
Ketika memamerkan desain baru dari MacBook dan Mac Mini saat peluncurannya, Lagrove juga menampilkan proses pembuatan casing laptop dengan cara mendaur ulang aluminium.
MacBook Air 2018. (Foto: Apple)
zoom-in-whitePerbesar
MacBook Air 2018. (Foto: Apple)
Dalam versi sebelumnya, MacBook menggunakan bahan lapisan yang terbuat dari bijih besi baru untuk produksi casing unibodi. Kini, tim metalurgi Apple menciptakan paduan baru yang memungkinkan produksi menggunakan aluminium daur ulang, tanpa melibatkan sedikit pun penggunaan besi baru.
ADVERTISEMENT
Dalam prosesnya, tim metalurgi Apple menggunakan serutan halus aluminium yang diambil dari hasil daur ulang, sebagian diperoleh sebagai bahan berlebih dari produksi bagian lain. Hal inilah yang membuat Apple berhasil menciptakan casing MacBook 100 persen daur ulang.
Paduan casing unibodi ini bukan satu-satunya upaya mendorong gerakan ramah lingkungan yang dibuat untuk MacBook Air. Model baru ini juga menggunakan 100 persen timah daur ulang di motherboard, dan 35 persen konsumen pasca daur ulang plastik di komponen lain, termasuk speaker.
MacBook Air 2018. (Foto: Apple)
zoom-in-whitePerbesar
MacBook Air 2018. (Foto: Apple)
Meskipun bahan daur ulang, semua material ini diklaim memiliki kekuatan, durabilitas, serta tampilan cantik yang sama dengan produk Apple lain.
Dengan menggunakan aluminium daur ulang, Apple berhasil menekan emisi karbon dari MacBook Air hingga 50 persen. Membuatnya menjadi produk Mac paling hijau atau ramah lingkungan.
ADVERTISEMENT