news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pria Inggris Lelang Data Facebook Pribadinya di eBay

2 Juni 2018 10:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Facebook (Foto: AFP PHOTO /  Martin Bernetti)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Facebook (Foto: AFP PHOTO / Martin Bernetti)
ADVERTISEMENT
Terbongkarnya skandal penyalahgunaan data pribadi pengguna Facebook telah menyita perhatian publik. Skandal tersebut memberi perhatian bahwa selama ini ada pihak-pihak yang melakukan transaksi jual-beli data pribadi untuk mendapatkan keuntungan.
ADVERTISEMENT
Meskipun Facebook menolak tuduhan telah menjual data penggunanya ke pengiklan, sudah bukan rahasia lagi bahwa selama ini banyak perusahaan seperti Facebook dan Google yang mengumpulkan data pengguna untuk membuat iklan yang diperuntukkan sesuai dengan preferensi pengguna.
Melihat hal itu, penulis dan pengembang bernama Oli Frost memiliki ide untuk menjual data dirinya di situs e-commerce untuk mendapatkan keuntungan, seperti yang perusahaan-perusahaan besar itu lakukan.
Frost berpikir, jika Facebook bisa menghasilkan uang dari datanya, mengapa dia tidak melakukannya juga. Frost kemudian memutuskan untuk mengekspor datanya menggunakan alat ekspor data Facebook dan melelang informasi data pribadinya itu di eBay.
Dilansir Gizmodo, Frost berkata, “Saya bergabung dengan Facebook sepuluh tahun yang lalu dan baru mengetahui bahwa saya telah menjual data kepada saya secara gratis selama ini. Mengapa saya tidak mendapatkan sebagian uang (dari hasil penjualan itu)?”
ADVERTISEMENT
Data yang dijual Forst berupa semua postingan dan komentar yang ia unggah di Facebook sejak ia berusia 16 tahun, termasuk foto dan video. Kemudian ada juga daftar hal-hal yang tampaknya menarik bagi dirinya, daftar teman, serta nama dan tempat tinggal seluruh keluarganya.
Frost mengatakan dia tidak akan menyimpan pendapatan dari pelelangan data Facebook-nya ini untuk dirinya sendiri, melainkan akan menyumbangkannya ke Electronic Frontier Foundation, lembaga yang mendukung privasi online dan semacamnya. Lelang ini akan berakhir pada hari Minggu (3/6).
Lelang yang dibuat Frost telah menarik lebih dari 44 penawar pada saat pertama kali dipublikasikan dan telah mencapai 300 poundsterling atau sekitar Rp 5,5 juta dengan penawaran dimulai dari 0,99 poundsterling.
ADVERTISEMENT
Namun sayangnya, eBay telah menghapus lelang data pribadi tersebut karena dianggap melanggar ketentuan dan persyaratan yang diatur dalam platform tersebut.