Samsung Siapkan Smartphone 5G Pertama di Kelas Menengah: Galaxy A90

27 Juni 2019 13:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jaringan 5G. Foto: Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Jaringan 5G. Foto: Reuters
ADVERTISEMENT
Perusahaan teknologi Samsung dikabarkan sedang bersiap untuk meluncurkan smartphone Galaxy A90 versi 5G. Jika kabar ini benar, maka Galaxy A90 bakal menjadi smartphone kelas menengah pertama yang mendukung jaringan 5G.
ADVERTISEMENT
Kabar ini pertama kali dilaporkan oleh OnLeaks dan Ice Universe, di mana keduanya menyebutkan jika smartphone Samsung Galaxy A90 nantinya bakal hadir dalam versi 5G. Selain itu, Galaxy A90 versi 5G juga dikabarkan bakal mendukung fast-charging 45W.
Tandanya, kemampuan mengisi daya baterai dari Galaxy A90 akan lebih cepat dari ponsel flagship Galaxy S10 5G yang mendukung Super Fast Charging 45W.
Menurut laporan OnLeaks, Samsung bakal meluncurkan dua model Galaxy A90, yaitu versi standar dan versi 5G. Meski kelas menengah, tapi kedua model Galaxy A90 itu kabarnya akan ditenagai chipset kelas premium Qualcomm Snapdragon 855.
Samsung Galaxy S10 5G. Foto: Henry Nicholls/Reuters
Selain itu, Galaxy A90 juga disebut akan mengusung layar berukuran 6,7 inci dengan sensor fingerprint di layar. Keduanya akan menggunakan pengaturan tiga kamera belakang termasuk kamera utama beresolusi 48 MP. Untuk versi 5G, kamera utama itu akan ditemani dua kamera 8 MP dan 5 MP, sedangkan versi standar ditemani kamera 12 MP dan 5 MP sebagai kamera kedua serta ketiga.
ADVERTISEMENT
Galaxy A90 sendiri bukan satu-satunya 'calon' smartphone kedua Samsung yang mendukung 5G. Sebelumnya, sempat tersiar kabar yang melaporkan Samsung akan meluncurkan Galaxy Note 10 versi 5G pada 7 Agustus mendatang.
Perusahaan telekomunikasi AT&T telah memberikan bocoran jika mereka akan mendukung jaringan 5G pada Galaxy Note 10 nantinya.
Tapi, melihat lini smartphone Galaxy A lebih terjangkau ketimbang lini Galaxy S dan Galaxy Note, maka konsumen bisa mendapatkan smartphone 5G yang lebih murah dibandingkan kedua lini premium tersebut.