Sharp Aqous Sense4 Plus Rilis di Indonesia, HP 6 Kamera Harga Rp 4 Jutaan

21 Januari 2021 13:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sharp Aqous Sense4 Plus. Foto: Dok. Sharp
zoom-in-whitePerbesar
Sharp Aqous Sense4 Plus. Foto: Dok. Sharp
ADVERTISEMENT
Sharp kembali meramaikan pasar smartphone Indonesia dengan produk terbaru. Sharp Aqous Sense4 Plus hadir di Indonesia dengan membawa banyak keunggulan mulai dari layar yang besar, prosesor khusus untuk gaming, tahan air dan debu, hingga punya enam kamera.
ADVERTISEMENT
Aqous Sense4 Plus dilengkapi dengan layar panel LCD IGZO berukuran 6,7 inci. Panel LCD IGZO (indium gallium zinc oxide) merupakan salah satu jenis layar smartphone terbaru yang mampu menghasilkan resolusi tinggi dengan kepadatan pixels yang tinggi namun tetap mengkonsumsi daya yang rendah.
Layar Aqous Sense4 Plus mampu menghasilkan resolusi full HD+ 1080x2400 pixels. Layarnya ini juga mendukung refresh rate 90 Hz dan touch sampling rate 120 Hz. Selain layar, ponsel ini juga memiliki keunggulan kualitas suara Hi-Res Audio yang bikin nyaman di telinga.
"Aqous Sense4 Plus memberikan pengalaman yang berbeda, gambar yang luar bisa, audio kualitas prima. Ponsel ini mempertahankan budaya jepang, Sharp punya komitmen menghadirkan produk berkualitas dan terbaik," jelas Mr Shinji Teraoka, President Director Sharp Indonesia dalam konferensi pers virtual, hari Kamis (21/1).
Sharp Aqous Sense4 Plus. Foto: Dok. Sharp
Aqous Sense4 Plus dilengkapi dengan sistem kamera selfie ganda yang mencakup kamera utama 8 MP f/2.0 dan 2 MP depth sensor. Sementara kamera belakangnya memiliki pengaturan quad-camera yang masing-masing resolusi 48 MP f/1.8, 5 MP ultrawide, 1.9 MP macro, dan 1.9 MP depth sensor. Desain kamera belakangnya juga tergolong unik dengan bentuk kotak persegi.
ADVERTISEMENT
Untuk performa Aqous Sense4 Plus dibekali oleh chipset Qualcomm Snapdragon 720G yang didesain untuk ponsel gaming di kelas mid range. Performanya juga didukung RAM 8 GB dan memori internal 128 GB dengan ada slot MicroSD untuk opsi tambahan. Sistem operasi menggunakan Android 10.
Sharp Aqous Sense4 Plus. Foto: Dok. Sharp
Soal baterai ponsel ini ditenagai kapasitas 4.120 mAh yang mendukung pengisian cepat. Salah satu keunggulan yang tidak dimiliki oleh ponsel mid range lainnya adalah dukungan sertifikat IP68 yang membuat Aqous Sense4 Plus tahan debu dan air.
Fitur lain dari ponsel ini termasuk jack audio 3,5 mm dan pembaca sidik jari di body belakang. Aqous Sense4 Plus memiliki dimensi 166 x 78 x 8,8mm dan berat 198 gram. Lalu berapa harga smartphone Aqous Sense4 Plus ini?
ADVERTISEMENT
Sharp Aqous Sense4 Plus dibanderol Rp 4.499.000 yang mulai dijual dengan sistem pre-order dari tanggal 21-28 Januari 2021. Selama pre-order pembeli berkesempatan mengikuti program trade-in hingga Rp 2,1 juta, ada hadiah senilai Rp 1 juta untuk 100 pembeli pertama, dan ada tambahan garansi hingga 3 tahun.