WhatsApp Punya Fitur Baru Stiker Animasi Lucu, Begini Cara Pakainya

2 Juli 2020 13:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Whatsapp Foto: Reuters//Dado Ruvic/File Photo
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Whatsapp Foto: Reuters//Dado Ruvic/File Photo
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
WhatsApp kembali mengumumkan sejumlah fitur baru yang hadir di aplikasinya. Salah satu fitur terbarunya adalah stiker animasi.
ADVERTISEMENT
Stiker membuat komunikasi antar pengguna WhatsApp menjadi lebih menyenangkan dan ekspresif. Agar pengalaman itu semakin lebih baik, pengguna WhatsApp bisa mengirim stiker bergerak.
Cara pakai fiturnya sama dengan kirim stiker biasa. Pengguna bisa download kumpulan stiker yang disediakan WhatsApp atau pihak ketiga, salah satunya paket stiker 'Playful Piyomaru'.
'Playful Piyomaru' merupakan salah satu paket stiker animasi di WhatsApp. Foto: Screenshot aplikasi WhatsApp
Untuk membedakan mana stiker biasa dan animasi cukup mudah. Jika ada tanda segitiga kecil atau ikon play, maka itu berarti stiker animasi.
WhatsApp meluncurkan fitur baru stiker animasi ini secara bertahap dalam beberapa minggu ke depan. Jadi, ada segelintir pengguna yang belum kebagian stiker animasi.
Ketika aplikasi WhatsApp belum menerima update dan pengguna mendapat kiriman stiker animasi, ia akan menjadi stiker biasa yang tak bergerak.
Stiker animasi di WhatsApp ada ikon play. Foto: Screenshot aplikasi WhatsApp
Selain rilis stiker animasi, WhatsApp juga meluncurkan pembaruan tambah kontak dengan QR code. Dengan QR code, pengguna tidak perlu lagi mengetik satu per satu nomor telepon untuk menyimpan kontak.
ADVERTISEMENT
Aplikasi pesan milik Facebook ini juga memberi update untuk fitur video call grup. Ketika ingin fokus ke layar peserta tertentu saat panggilan video grup, pengguna bisa menekan dan menahan video peserta tersebut untuk memaksimalkan videonya ke layar penuh. Hal ini sama seperti tampilan video conference Zoom atau Google Meet.
WhatsApp juga menambahkan ikon video di chat grup dengan 8 peserta atau kurang, memudahkan pengguna untuk memulai panggilan video grup dengan sekali ketuk. Terakhir, perusahaan juga mengenalkan fitur 'Status' di aplikasi WhatsApp versi KaiOS, sistem operasi untuk feature phone yang jumlah penggunanya pun cukup banyak.