Ilustrasi jogging di pantai

5 Wisata Olahraga di Mandalika, Bisa Segarkan Jiwa dan Pikiran

11 September 2021 14:29 WIB
·
waktu baca 6 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Trekking di Bukit Merese. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Trekking di Bukit Merese. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Sebagai salah satu dari 5 Destinasi Super Prioritas, Mandalika yang berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat, ini tak hanya menawarkan destinasi wisata premium bagi wisatawan. Lebih dari itu, Destinasi Super Prioritas yang ada #DiIndonesiaAja ini juga punya sejuta pesona.
ADVERTISEMENT
Keindahan bawah laut, pesisir pantai, kuliner lezat, semuanya tersedia di sini. Bahkan, tak sampai di situ, Mandalika juga disebut sebagai surganya para pecinta wisata olahraga, lho! Hal itu dipastikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno yang melakukan olahraga triathlon beberapa waktu lalu. Triathlon sendiri merupakan olahraga yang menggabungkan tiga cabang sekaligus menjadi satu kesatuan seperti berenang, bersepeda, dan juga lari.
Dalam kunjungan kerjanya ke Mandalika, Sandiaga menjajal olahraga triathlon dengan berenang sejauh 500 meter di Pantai Tanjung Aan, lalu dilanjutkan bersepeda sejauh 7,5 kilometer ke Novotel, dan berlari sejauh 2,5 kilometer ke Kawasan Pantai Kuta Mandalika Lombok dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Kita baru saja menyelesaikan mini triathlon trail. Mulai dari berenang di Tanjung Aan, lalu bersepeda, dilanjut lari, dan finish di Pantai Kuta Mandalika. Semua kita lakukan tentunya dengan penerapan protokol kesehatan secara disiplin yang kita praktikkan sendiri saat kita olahraga. Kita harapkan setiap kegiatan bisa menjalankan protokol kesehatan dengan baik,” ujar Sandiaga.
ADVERTISEMENT
Terlebih lagi, menyambut Hari Olahraga Nasional pada 9 September 2021 mendatang, Mandalika bisa menjadi destinasi pilihan yang menarik untuk dikunjungi, tentunya dengan sudah melakukan vaksinasi dan menerapkan protokol Kesehatan secara ketat.
Selain pesonanya yang menakjubkan, Mandalika menawarkan banyak tempat wisata untuk kamu pecinta wisata olahraga.
Lantas, wisata olahraga apa saja sih yang bisa kamu lakukan saat berkunjung ke Mandalika ketika keadaan telah membaik? Yuk, simak ulasan berikut!

1. Berenang di Pantai Tanjung Aan

Pantai Tanjung Aan, Lombok Foto: Bella Cynthia/kumparan
Selain dikenal dengan panorama alamnya yang indah, Mandalika juga punya deretan pantai eksotis yang sayang untuk dilewatkan, seperti halnya Pantai Tanjung Aan.
Pemandangannya yang menghadap langsung ke Samudera Hindia membuat pantai ini disebut sebagai salah satu pantai terindah di Mandalika. Tak hanya itu, airnya yang jernih dan berwarna kebiruan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Cocok banget nih buat kamu yang enggak sabar pengin berenang.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa kok berenang di pinggir pantai atau sekitar perairan Pantai Tanjung Aan yang eksotis. Tapi enggak hanya itu, bagi kamu yang hobi snorkeling, pantai ini memiliki spot yang sayang untuk dilewatkan.
Setelah puas berenang dan snorkeling, kamu juga bisa menikmati sunset yang eksotis. Jangan lupa untuk mengabadikan keseruanmu di Pantai Tanjung Aan dengan berfoto di spot-spot Instagramable yang ada, ya! Jika ingin mengunggah foto-foto keren kamu, jangan lupa tag dan follow akun Instagram @pesonaid_travel, ya! Dengan begitu, kamu akan mendapat banyak informasi seputar jalan-jalan dan produk kreatif lokal yang ada #DiIndonesiaAja.
Eits, tapi tahan dulu ya, ada baiknya kamu berkunjung ketika situasi kembali membaik.

2. Berselancar di Pantai Seger

Ilustrasi Pantai Seger di Mandalika. Foto: Shutter Stock
Buatmu pecinta olahraga ekstrem, Pantai Seger menjadi salah satu destinasi wisata yang enggak boleh dilewatkan begitu saja. Ya, pantai yang terletak di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat ini, dikenal sebagai salah satu spot surfing bagi wisatawan.
ADVERTISEMENT
Daya tarik Pantai Seger membuat peselancar dari dalam dan luar negeri penasaran ingin mencoba menari di atas ombak pantainya.
Belum lagi pemandangannya yang indah membuatmu betah berlama-lama liburan di pantai ini. Buat kamu yang enggak bisa berselancar, jangan khawatir, karena ada banyak aktivitas lain yang bisa kamu lakukan seperti berjemur, berenang, dan juga menikmati panorama sunset yang memukau.
Selain ombaknya yang bikin penasaran, Pantai Seger juga sudah sangat populer di kalangan wisatawan karena menjadi tempat penyelenggaraan event tahunan Bau Nyale.
Akan tetapi, karena situasi yang belum memungkinkan, festival tersebut tidak diadakan tahun ini. Selain itu, bagi kamu yang ingin berkunjung ke pantai ini disarankan tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat atau berkunjunglah ketika keadaan sudah membaik, ya!
ADVERTISEMENT

3. Bersepeda sambil Menikmati Lanskap Alam di Sekitar Mandalika

Ilustrasi bersepeda di pantai Foto: Shutter Stock
Bersepeda di area perkotaan mungkin sudah biasa, tetapi lain hal dengan apa yang kamu temui di Mandalika. Pemandangan alam nan indah belum lagi suasananya yang tak akan kamu temukan di tempat lain, tentu sayang untuk dilewatkan begitu saja.
Karena dikembangkan sebagai salah satu destinasi sport tourism, kamu bisa menemukan berbagai trek sepeda ataupun lintasan lainnya yang dapat dicoba. Menikmati indahnya lanskap di sekitar Mandalika dengan menaiki sepeda favoritmu, akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.
Selain pemandangannya yang eksotis, Mandalika juga memiliki infrastruktur yang memadai. Bahkan, di tahun ini Pemerintah Nusa Tenggara Barat telah memiliki agenda event kelas dunia berupa balap sepeda internasional L’Etape yang merupakan bagian dari Tour de France, lho!
ADVERTISEMENT
Sudah terbayang asyiknya? Jangan lupa terapkan protokol kesehatan secara ketat atau datang ketika situasi sudah benar-benar kondusif, ya!

4. Jogging di Kawasan Wisata Mandalika

Ilustrasi jogging di pantai. Foto: Shutter Stock
Jogging menjadi salah satu kegiatan menarik yang bisa kamu lakukan untuk mengisi waktu luang di pagi hari atau sore hari. Dengan latar pantai yang indah, kawasan wisata Mandalika cocok banget jadi pilihan jogging track yang menyegarkan tubuh dan pikiran.
Kamu bisa jogging ke Kawasan Pantai Kuta Mandalika Lombok, seperti yang dilakukan Menparekraf Sandiaga Uno. Enggak hanya pantai, ada banyak jogging track di Mandalika yang bisa kamu jadikan pilihan.
Selain bisa membuat tubuhmu tetap sehat di tengah pandemi, terdapat pula spot foto menarik yang bikin foto liburanmu jadi makin ciamik. Menarik kan! Sudah tak sabar? Siapkan diri dan perlengkapan, jalan-jalan kemudian setelah semuanya memungkinkan.
ADVERTISEMENT

5. Trekking di Bukit Merese

Panorama alam Bukit Merese, Lombok Foto: Shutter Stock
Mandalika tak hanya dikenal dengan pantai-pantainya yang menakjubkan, tetapi juga bukit-bukit indahnya yang membentang luas. Nah, buatmu yang ingin menikmati pesona alam Mandalika dari ketinggian, kamu bisa trekking mendaki bukit-bukit indahnya, salah satunya Bukit Merese.
Dari atas Bukit Merese ini kamu bisa menikmati Pantai Tanjung Aan, Pantai Kuta, dan Pantai Seger. Tergantung dari sisi dan spot mana yang kamu ambil. Jika menghadap ke Pantai Tanjung Aan, kamu akan melihat pasir putih membentang luas dengan air laut yang hijau kebiruan serta jernih.
Yang lebih spesial, Bukit Merese bisa dinikmati sepanjang musim. Namun, beda musim, beda pula panorama yang ditawarkan. Jika datang saat Januari sampai April, kamu akan menikmati Bukit Merese dalam balutan rerumputan hijau. Pemandangan dan suasana yang bikin hati auto adem. Hijaunya bukit berpadu dengan birunya laut di kejauhan. Hmmm...indah, bukan?
ADVERTISEMENT
Sebelum menjelajah, pastikan dulu kamu sehat dan situasi telah membaik, ya!
Saat melakukan berbagai kegiatan seperti di atas, jangan lupa untuk tetap mematuhi dan disiplin protokol kesehatan 6M di mana pun kamu berada. Mulai dari memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas, dan menghindari makan bersama.
Selain itu, segera lakukan vaksinasi Covid-19 yang saat ini sedang berlangsung di seluruh daerah di Indonesia. Vaksinasi akan membuat kamu dan keluarga lebih terlindung dari virus corona yang saat ini sedang menyebar.
Tak hanya itu, kamu juga bisa ikutan kuis yang sedang diadakan oleh Kemenparekraf, bertajuk Pukis (Pesona Punya Kuis) setiap hari Selasa di akun Instagram @pesonaid_travel. Caranya gampang, kok, kamu hanya perlu follow akun Instagram @pesonaid_travel. Kemudian, like postingan Pukis terbaru dan jawab pertanyaan di kolom komentar, serta mention 3 teman kamu di caption untuk ikutan kuis ini, ya.
ADVERTISEMENT
Nantinya, kamu berkesempatan untuk mendapat hadiah total Rp 3 juta dan merchandise eksklusif Indonesia untuk 15 orang pemenang. Jangan sampai ketinggalan ya, karena kuis ini hanya sampai 10 September aja, lho. Yuk, ikutan!
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten