Bertemu Ridwan Kamil, Sandiaga Uno Bahas Pengembangan KEK Lido

23 Februari 2021 9:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menpareakraf Sandiaga Uno bertemu Gubernur Jabar Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Senin (22/2) Foto: Dok. Kemenparekraf
zoom-in-whitePerbesar
Menpareakraf Sandiaga Uno bertemu Gubernur Jabar Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Senin (22/2) Foto: Dok. Kemenparekraf
ADVERTISEMENT
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, bertemu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, untuk membahas rencana pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Lido di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
Dalam pertemuan yang dilakukan di Gedung Pakuan, Bandung, Senin (22/2), selain membahas pengembangan KEK Lido, keduanya juga sepakat untuk berkolaborasi dalam pengembangan pariwisata.
Menpareakraf Sandiaga Uno bertemu Gubernur Jabar Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Senin (22/2) Foto: Dok. Kemenparekraf
"Kami sepakat berkolaborasi untuk aktivasi dari beberapa kegiatan dan capaian kita setelah pertemuan kita pada 19 Januari 2021. Salah satunya terkait pembangunan KEK Pariwisata di Lido yang telah disetujui pembangunannya dan dimulainya pembangunan multiline sebagai salah satu infrastruktur pertama di kawasan ini," kata Sandiaga, seperti dikutip dari keterangan resminya, Selasa (23/2).
Sandiaga menambahkan, untuk memantau pembangunan KEK Lido, pihaknya dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat akan melakukan kunjungan secara langsung pada Maret mendatang.
"Kunjungan ini tujuannya untuk memastikan progress kemajuan dari KEK pariwisata pertama di Jawa Barat ini terpantau dengan baik," lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Adapun, pembangunan KEK Lido ini telah memperoleh persetujuan dari Dewan Nasional KEK pada 12 Februari 2021. KEK Lido diproyeksikan oleh Kementerian Koordinator Perekonomian dapat menarik investasi hingga 2,4 miliar dolar AS atau setara Rp 33,5 triliun.
Menpareakraf Sandiaga Uno bertemu Gubernur Jabar Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Senin (22/2) Foto: Dok. Kemenparekraf
Selain membahas rencana pengembangan KEK Lido, Sandiaga dan Ridwan Kamil juga membahas beberapa hal. Di antaranya rencana pembangunan KEK di Sukabumi dan penambahan lahan milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ada di Jawa Barat untuk dikelola oleh generasi milenial.
"Hal ini bertujuan untuk menciptakan lebih dari 500 ribu lapangan kerja baru untuk anak-anak muda. Jadi itu langkah kolaborasi kita dan mudah-mudahan ini bisa membuka lapangan kerja dan memberikan kebangkitan bagi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," kata Sandiaga.
Sejumlah pengunjung berfoto ditengah hamparan sawah saat wisata kampung tematik Ciharashas, Kelurahan Mulyaharja, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (31/1/2021). Foto: Arif Firmansyah/ANTARA FOTO
Sementara itu, pada kesempatan tersebut Ridwan Kamil, juga menyampaikan sejumlah gagasan kepada Sandiaga Uno. Salah satunya adalah dengan menjadikan pariwisata dan ekonomi kreatif sebagai lokomotif pemulihan ekonomi Indonesia, khususnya di Jawa Barat yang terdampak oleh pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Selain itu, pria yang akrab disapa Kang Emil itu juga berharap pertemuan ini dapat memperkuat kolaborasi antara Kemenparekraf dengan Pemprov Jabar.
"Kami menyampaikan gagasan-gagasan membangun pariwisata sebagai lokomotif pemulihan ekonomi. Mudah-mudahan didukung dari skala promosi desa dan infrastruktur sampai berita terbaik KEK pariwisata Jawa Barat pertama di Lido sudah berhasil," tutup Kang Emil.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)