Cari Senjata Ilegal, Polisi Ini Malah Temukan Harta Karun Suku Maya Rp 1,7 M

15 Mei 2021 13:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kota suku Maya, Meksiko  Foto: Shutter stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kota suku Maya, Meksiko Foto: Shutter stock
ADVERTISEMENT
Seorang polisi tak sengaja menemukan harta karun kuno Suku Maya di salah satu perumahan warga. Tak tanggung-tanggung, harta karun tersebut ditaksir mencapai 120.000 dolar Amerika Serikat (AS) atau Rp 1,7 miliar.
ADVERTISEMENT
Dilansir Yucatan Times, polisi menemukan benda kuno Suku Maya tersebut di rumah pribadi di Klotze, sebuah desa di wilayah timur Saxony-Anhaltitu, Jerman. Penemuan harta karun Suku Maya tersebut terjadi secara tak sengaja ketika polisi tersebut bermaksud menggeledah seorang warga yang diduga menyimpan senjata ilegal di rumahnya.
Ilustrasi harta karun Suku Maya. Foto: Getty Images
Benda-benda kuno Suku Maya tersebut tersimpan dalam sebuah kantong plastik hitam di gudang bawah tanah tersebut. Ada 13 benda kuno yang ditemukan mulai dari patung, piring, hingga cangkir tanah liat yang diperkirakan berusia lebih dari 15 ribu tahun.
Benda kuno tersebut tersimpan di sebuah kantong plastik hitam di guda
Pakar independen yang ditugaskan oleh otoritas regional mengatakan bahwa karya seni itu asli.
Ilustrasi garis polisi. Foto: Shutter Stock
Ketiga belas benda tersebut termasuk dua figur miniatur halus yang diyakini berasal dari kota Teotihuacan Meksiko kuno dan berasal dari antara 250 dan 250 Sebelum Masehi.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ada pula tempat lilin yang diyakini menggambarkan dewa api Maya kuno.
Barang-barang lainnya diyakini berasal dari Guatemala utara dan termasuk cangkir dan piring yang dihias, dan pecahan bejana kaca yang pecah.
Para ahli menduga benda-benda ini mungkin digali secara ilegal dan hendak dijual ke pasar gelap. Namun, lewat penemuan ini mereka akan dikembalikan ke pemerintah Meksiko dan Guatemala sebagai pemilik yang sah.
"Saya akan mengembalikan mereka ke duta besar pada 20 Mei," kata Reiner Haseloff, perdana menteri daerah Saxony-Anhalt kepada surat kabar Bild.

Terungkapnya Harta Karun Suku Maya Tersebut

Ilustrasi bangunan Suku Maya Foto: Shutter Stock
Keberadaan artefak suku Maya itu terungkap setelah mantan pemilik rumah tersebut menghubungi polisi untuk mengaku melakukan kejahatan.
Pria berusia 66 tahun itu menelepon polisi dan mengaku bahwa dia menyembunyikan senapan dan pistol Perang Dunia II yang tidak berlisensi milik kakeknya. Senjata tersebut tersimpan di ruang bawah tanah.
ADVERTISEMENT
Dia mengatakan kepada polisi bahwa dia membeli karya seni Suku Maya di pasar loak dan tidak tahu asalnya.
Pihak kepolisian mengatakan bahwa pria itu tidak akan menghadapi tuntutan karena Jerman tidak memiliki undang-undang yang melarang pembelian karya seni yang digali secara ilegal dari luar negeri seperti saat dia mendapatkannya.
Pria tersebut juga akan lolos dari tuntutan atas senjata api karena undang-undangnya telah berakhir.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)