Enggak Bakalan Nyangka! Ini 7 Rumah Tersembunyi di Dunia yang Jarang Orang Tahu

10 April 2020 17:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Rumah. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Rumah. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Saat masa pandemi virus corona seperti sekarang, rumah menjadi tempat paling aman untuk berlindung. Semua aktivitas bisa dikerjakan di rumah, seperti belajar, ibadah, dan bekerja.
ADVERTISEMENT
Namun, pernahkah kamu terbayang tinggal di rumah terpencil yang jauh dari keramaian, bahkan seakan tidak ada orang yang menyadarinya?
Nah, jika tidak, mungkin rumah-rumah terpencil nan unik ini bisa menjadi inspirasi kamu yang ingin mencari kedamaian dan hiruk-pikuk perkotaan. Di mana saja?

1. Rumah di Tengah Gurun California

Rumah ini jelas sangat jauh dari keramaian, karena letaknya di tengah-tengah gurun menawarkan suasana menyatu dengan alam. Rumah ini juga memiliki bentuk yang unik. Dengan menaiki puluhan anak tangga kamu baru bisa sampai di rumah yang bentuk atapnya melengkung seperti bebatuan pada gua.

2. Rumah di Balik Tebing Coquimbo Chile

Rumah mewah di balik Tebing Coquimbo ini nyaris tidak terlihat dari bawah. Rumah ini bahkan menghadap langsung ke lautan, sehingga setiap harinya banyak angin semilir yang berhembus. Rumah yang memiliki tembok kaca ini memungkinkan orang yang tinggal di dalamnya untuk menikmati keindahan alam, baik siang maupun malam hari.
ADVERTISEMENT

3. Rumah dengan Desain Unik di Norwegia

Rumah dengan desain unik berbentuk setengah hati ini terletak di dataran luas yang dipenuhi bebatuan. Bahkan atap rumah ini dilapisi dengan bebatuan dan rumput. Sehingga jika dilihat dari jauh seperti gundukan tanah yang dipenuhi rumput dan batu, tak akan ada yang menyangka jika itu sebuah rumah.

4. Vila di Dalam Tanah di Swiss

Vila ini dibangun di bagian pinggir sebuah bukit, bagaikan gua yang menjorok ke dalam. Bahkan vila berbentuk lingkaran ini terlihat berada di bawah tanah, lho. Wah, unik banget, ya.

5. Bungalow di Ujung Hutan Pinus

Kalau rumah yang satu ini terletak di ujung hamparan hutan pinus yang luas dan menghadap ke lautan. Jika dilihat dari jauh, kamu hanya akan melihat pepohonan yang rimbun. Tapi jika dari dekat akan terlihat rumah dengan desain yang sangat unik. Siapa yang akan mengira ada rumah di balik hutan yang lebat ini.
ADVERTISEMENT

6. Rumah Dugout di Texas

Rumah yang satu ini benar-benar menyatu dengan alam. Atap rumahnya ditumbuhi rumput liar, sehingga jika dilihat dari jauh akan terlihat seperti bukit. Tapi jika mendekat sedikit lagi, kamu akan menemukan anak tangga untuk masuk ke dalam rumah tersembunyi yang memiliki tembok kaca itu.

7. Hotel Kubus di Swedia

Jika kamu sedang liburan dan ingin menginap di hotel yang kental akan suasana alamnya, hotel ini bisa jadi pilihan kamu. Yup, hotel berbentuk kubus yang terletak di Swedia ini berada di tengah hutan dan di atas pepohonan. Uniknya, tembok hotel ini dilapisi dengan kaca sehingga jika tidak jeli, kamu tidak akan mengetahui ada bangunan di atasmu.
ADVERTISEMENT
Laporan Hutri Dirga Harmonis