Enggak Perlu ke Mana-Mana, Ini 5 Cara Seru Menikmati Liburan di Rumah

19 Maret 2020 8:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi liburan di rumah Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi liburan di rumah Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Liburan merupakan salah satu kegiatan yang ditunggu-tunggu. Namun, virus corona atau covid-19 yang tengah mewabah di beberapa negara tak terkecuali Indonesia membuatmu menunda sementara waktu traveling atau liburan.
ADVERTISEMENT
Apalagi, pemerintah juga telah mengeluarkan imbauan untuk beraktivitas di rumah sementara waktu. Menghabiskan akhir pekan di rumah selama berjam-jam tentu membuatmu bosan, bukan?
Tapi enggak perlu khawatir, ada banyak hal seru yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi rasa bosan saat berada di rumah, lho. Bahkan, kamu juga bisa seolah-olah pergi liburan saat berada di rumah dengan beberapa cara berikut ini.
Penasaran? Yuk, simak ulasan berikut yang berhasil kumparan rangkum dari berbagai sumber.

1. Buat Pantaimu Sendiri

Selain Sao Paulo, Luna Maya mengunjungi salah satu pantai yang ada di Rio de Janeiro, Brasil Foto: Instagram/@lunamaya
Jika tidak bisa pergi ke pantai, kamu masih bisa membuat 'pantai' sendiri di rumahmu, lho. Ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk membuatmu seperti berada di pantai.
Kamu bisa menggunakan lampu terapi dan juga aromaterapi yang membuatmu seolah-olah merasakan suasana sedang berada di pantai.
ADVERTISEMENT
Lampu terapi cahaya bisa membuatmu pura-pura seperti berjemur di bawah sinar matahari. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan aroma therapy.
Sementara itu, kamu bisa menggunakan kolam renang yang ada di rumahmu sebagai alternatif untuk bermain air di laut. Kalau masih kurang, kamu juga bisa menggunakan boks pasir untuk membuat istana pasir dan lainnya.
Jangan lupa untuk memakai pakaian renang agar kamu benar-benar total merasakan liburan di pantai, ya!

2. Mendekorasi Rumahmu Jadi Kabin yang Nyaman

Ilustrasi kabin dalam kapal pesiar Foto: Shutter Stock
Cara selanjutnya adalah dengan mendekorasi kamarmu menjadi sebuah kabin yang nyaman. Dengan begitu, kamu seolah-olah menikmati sensasi sedang menginap di hotel ataupun resor. Kamu bisa mendesain tempat tidurmu seperti yang ada di hotel ataupun resor yang kamu inginkan.
ADVERTISEMENT
Atau kamu bisa mengubah tema kamarmu dengan mencari ide lewat internet. Tingkatkan rutinitas pagimu untuk merasa seperti liburan dengan membawa mesin pembuat kopi di kamar. Sehingga kamu bisa bersantai sambil minum secangkir kopi hangat di kamarmu.

3. Menonton Film Bertema Liburan

Ilustrasi menonton Netflix Foto: Shutter Stock
Cara seru berikutnya kamu bisa menghabiskan waktu dengan menonton film favoritmu. Buatmu yang rindu ingin pergi berlibur, kamu bisa menonton film-film bertema liburan di rumah.
Netflix juga punya banyak film maupun serial dokumenter bertema traveling yang menarik untuk ditonton.
Sehingga setelah menonton, kamu juga bisa mencari inspirasi untuk traveling. Begitu virus corona mereda, kamu bisa traveling ke tempat wisata yang jadi wishlist-mu.

4. Berkemah di Pekarangan Rumah

Berkemah di malam hari (ilustrasi). Foto: Pixabay/bhossfeld
Camping menjadi salah satu cara buat kamu yang ingin merasakan serunya berada di alam bebas. Meski tidak bisa camping di luar, kamu bisa menyiasatinya di pekarangan rumah.
ADVERTISEMENT
Sebab, enggak perlu ke tempat yang jauh, kamu hanya perlu beberapa ruang untuk mendirikan tenda. Kamu bisa mengajak keluarga atau orang-orang terdekat untuk camping bersama.
Bernyanyi sepanjang malam ditemani api unggun hingga memasak masakan favorit tentu menjadi hal seru yang bisa kamu lakukan.

5. Matikan Perangkat Elektronikmu

Matikan notifikasi pada ponsel Foto: Unsplash
Jika salah satu bagian terbaikmu saat liburan adalah tidak ingin diganggu, kamu juga bisa melakukannya saat berada di rumah. Matikan Wi-Fi mu, setting mode airplane di smartphone, kamu pun bisa merasakan ketenangan yang luar biasa tanpa internet.
Kamu bisa menghabiskan waktu dengan melakukan kegiatan lain, seperti membaca buku atau menghabiskan waktu bersama keluarga.
Kalau kamu apa yang dilakukan saat liburan di rumah?
ADVERTISEMENT