news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Geopark Merangin dan Candi Murao Jambi Diusulkan Jadi Warisan Dunia

18 Oktober 2022 10:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana di Geopark Merangin. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana di Geopark Merangin. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi mengusulkan Geopark Merangin dan Kawasan Cagar Budaya Nasional (KCBN) Percandian Muaro Jambi, sebagai warisan dunia UNESCO. Gubernur Jambi, Al Haris, mengungkapkan bahwa kedua destinasi itu merupakan objek wisata menarik yang ada di Jambi.
ADVERTISEMENT
“Saya melihat objek wisata di Provinsi Jambi ini sangat berkelas, disertai dengan pendukung hotel berbintang, akan tetapi kita belum bisa maksimal dalam mengelola objek wisata kita,” ujar Haris, seperti dikutip dari Antara.
Foto udara penumpukan pasir di Teluk Wang Sakti, Kawasan Geopark Merangin, Jambi, Kamis (2/12). Foto: Wahdi Septiawan/ANTARA FOTO
Terkait usulannya tersebut, Haris mengatakan Pemprov Jambi akan menyiapkan sebuah organisasi berupa Badan Pengelola Wisata yang akan mengelola objek wisata di Provinsi Jambi, termasuk kedua lokasi wisata yang akan diusulkan menjadi warisan dunia.
"Tentu ini perlu kita bentuk organisasi ataupun lembaga badan pengelola yang khusus mengatur, membina, dan mempersiapkan semua perangkat yang bertugas, sehingga objek wisata bisa dikelola dengan baik, sehingga akan menambah pendapatan daerah bagi Provinsi Jambi," ungkapnya.
Pemandangan Candi Muaro Jambi, candi terluas di Asia Tenggara Foto: Shutter Stock
Selain pengelolaan objek wisata, pihak Pemprov Jambi juga akan memfokuskan beragam promosi di setiap daerah. Dengan begitu, keseluruhan potensi di daerah tersebut bisa terekspos.
ADVERTISEMENT

Jambi Siapkan Video Pariwisata yang Menarik

Haris mengungkapkan Geopark Nasional Merangin dan Kawasan Cagar Budaya Nasional (KCBN) Percandian Muaro Jambi, bisa dipromosikan melalui video-video pariwisata yang menarik.
Untuk itu, Dinas Pariwisata Provinsi Jambi akan membuat promosi video terkait wisata di Jambi, yang dipadukan bersama video budaya lainnya yang ada di daerah itu. Adapun, video tersebut nantinya akan ditayangkan di setiap hotel setempat.
Pemandangan dari atas Candi Muaro Jambi Foto: Shutter Stock
Hal itu diharapkan dapat mendorong kemajuan pariwisata di Provinsi Jambi.
“Sebagai ujung tombak pariwisata, serta untuk mendorong agar kekayaan pariwisata di Provinsi Jambi ini dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan Provinsi Jambi, serta perkembangan industri kecil dan menengah, terutama pascapandemi COVID-19,” pungkas Haris.