Makam Qasr Al-Farid, Arab Saudi

Menilik Qasr Al-Farid, Makam Paling 'Kesepian' Sejak Abad ke -1 di Arab Saudi

22 April 2021 12:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Makam Qasr Al-Farid, Arab Saudi  Foto: Wikimedia Commons
zoom-in-whitePerbesar
Makam Qasr Al-Farid, Arab Saudi Foto: Wikimedia Commons
ADVERTISEMENT
Arab Saudi dikenal sebagai surga bangunan bersejarah yang terbuat dari bebatuan. Salah satunya adalah makam Qasr Al-Farid yang berada di Madain Saleh, sebuah situs arkeologi yang terletak di dekat Al-`Ula, Provinsi Madinah di wilayah Hijaz, Arab Saudi.
ADVERTISEMENT
Dilansir Atlas Obscura, makam yang dijuluki sebagai the Lonely Castle ini merupakan peti raksasa yang berdiri di taman arkeologi Mada'in Saleh. Bangunan yang diukir pada batu besar ini dibuat sekitar abad ke-1 Masehi.
Makam yang memiliki empat lantai ini merupakan bangunan yang tidak pernah selesai pengerjaannya. Hingga saat ini, Qasr Al-Farid digambarkan sebagai "kastil" yang menyesatkan.
Makam Qasr Al-Farid, Arab Saudi Foto: Wikimedia Commons
Bangunan ukiran megah tersebut sebenarnya adalah sebuah makam yang dibangun sebagai bagian dari situs kuno Nabatean Hegra. Suku Nabatean Hegra memiliki teknik kontruksi yang unik, hal itu bisa dilihat dari kuburan yang dipahat langsung di batu dari atas ke bawah. Makam ini juga dilengkapi jendela yang dibuat langsung oleh pemahat kuno.
Meskipun bangunan makam tersebut terlihat belum selesai pengerjaanya, hal itu tidak mengurangi unsur keindahan dan kepentingan arkeologisnya.
ADVERTISEMENT
Selain memiliki nilai arkeologis yang tinggi, The Lonely Castle merupakan salah satu keajaiban di wilayah Mada'in Saleh, kota yang dulunya dihuni bangsa Tsamud, kaumnya Nabi Saleh.
Selain dikenal sebagai makam tertua di dunia, Qasr Al-Farid juga dikenal sebagai makam paling 'kesepian' di dunia. Hal itu lantaran keberadaannya sendiri tanpa didampingi situs-situs lainnya. Sehingga, makam ini terlihat menyendiri dan dijauhi oleh lingkungannya.
Meskipun memiliki bangunan yang menakjubkan, Qasr Al-Farid jarang sekali dikunjungi oleh penduduk lokal. Sebab, penduduk sekitar percaya bahwa makam kesepian ini telah dikutuk oleh Nabath, yang kala itu menolak masuk Islam dan meninggalkan dewa mereka.
Nabath sendiri merupakan bangsa Arab kuno yang mempunyai beragam keterampilan, salah satunya mengukir batu, penguasa Mediterania timur sampai bagian utara Arab. Namun masa kejayaan mereka terusik oleh keadaan ekonomi dan politik bangsa Romawi.
ADVERTISEMENT
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona).
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten