Sebagai Bentuk Penghargaan, Trump Minta Namanya Diabadikan di Bandara

30 Desember 2020 7:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden AS Donald Trump saat telekonferensi video Thanksgiving dengan anggota pasukan militer di Gedung Putih di Washington, AS, (26/11). Foto: ERIN SCOTT/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Presiden AS Donald Trump saat telekonferensi video Thanksgiving dengan anggota pasukan militer di Gedung Putih di Washington, AS, (26/11). Foto: ERIN SCOTT/REUTERS
ADVERTISEMENT
Joe Biden telah resmi terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-46 menggantikan Donald Trump. Di akhir masa jabatannya, Trump dikabarkan meminta namanya untuk diabadikan di sebuah bandara.
Presiden AS Donald Trump saat telekonferensi video Thanksgiving dengan anggota pasukan militer di Gedung Putih di Washington, AS, (26/11). Foto: ERIN SCOTT/REUTERS
Dilansir Traveller, baru-baru ini dua orang pejabat Gedung Putih yang tidak ingin disebutkan namanya mengungkapkan bahwa Presiden Donald Trump, meminta namanya untuk diabadikan di bandara sebagai bentuk penghargaan bagi dirinya.
ADVERTISEMENT
Menanggapi hal tersebut, Deputi Sekretaris Pers Gedung Putih, Judd Dere, angkat bicara dan mengatakan bahwa tidak mengetahui secara detail percakapan tersebut.
"Tidak direkam, kami tidak mengomentari percakapan pribadi," kata Deere dalam pernyataan tertulisnya.
Palm Beach International Airport di Florida disebut-sebut sebagai calon bandara yang namanya akan diganti menjadi nama Presiden Trump. Kabarnya bandara tersebut dipilih karena dekat dengan Mar-a Lago, perumahan yang akan menjadi tempat tinggal Trump bersama istri dan anaknya setelah tak lagi menjabat sebagai presiden.
Palm Beach International Airport di Florida Foto: Dok. Wikimedia Commons
Namun tak hanya itu, Bandara Internasional Miami dan Fort Lauderdale-Hollywood International juga kabarnya menjadi bandara yang namanya akan diubah. Keduanya juga dekat dengan basis rumah yang diusulkan Trump.
Walau demikian, pejabat tinggi Partai Republik Florida, Christian Ziegler, mengatakan bahwa Palm Beach International Airport adalah bandara yang namanya kemungkinan akan diganti sebagai Bandara Internasional Trump.
Ilustrasi bandara Foto: Pixabay
"Dengan demikian, itu akan menjadi pintu gerbang Florida Selatan bagi penggemar mantan presiden AS tersebut," ungkap Ziegler, pada Sun-Sentinel.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, juru bicara Palm Beach International mengatakan bahwa pihak bandara belum membahas atau mengumumkan tentang perubahan nama bandara tersebut.
Bandara Internasional Palm Beach merupakan bandara komersil yang terletak di sebelah barat kota West Palm Beach, Florida. Bandara tersebut merupakan salah satu dari tiga bandara utama yang melayani wilayah metropolitan Miami.
"Kami benar-benar harus melihat Florida sebagai 'perpustakaan kepresidenan'. Itu akan menjadi generator ekonomi yang fantastis," pungkas Ziegler.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)