Selain Baik untuk Kesehatan Mental, Traveling Juga Bantu Pulihkan Ekonomi Negara

16 November 2022 10:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Candi Borobudur. Foto: Shutterstock.
zoom-in-whitePerbesar
Candi Borobudur. Foto: Shutterstock.
Indonesia untuk pertama kalinya memegang Presidensi G20. The Group of Twenty atau G20 adalah sebuah forum kerja sama multilateral yang membahas isu-isu global, salah satunya adalah pariwisata.
Forum ini diikuti oleh 19 negara utama (Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Indonesia, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Republik Korea, Rusia, Perancis, Tiongkok, Turki) serta Uni Eropa.
Selaras dengan tema yang diusung Indonesia yakni “Recover Together, Recover Stronger”, kamu juga bisa ikut mendukung Presidensi G20 dengan menyebarluaskan semangat pariwisata berkelanjutan. Salah satunya dengan menjelajahi destinasi super prioritas yang diyakini mampu mendongkrak industri pariwisata Indonesia di masa yang akan datang.
Destinasi super prioritas tersebut adalah Danau Toba di Sumatera Utara, Borobudur di Jawa Tengah, Mandalika di Nusa Tenggara Barat (NTB), Labuan Bajo di Nusa Tenggara Timur (NTT), serta Likupang di Sulawesi Utara. Kelima destinasi ini memiliki potensi, keunikan dan daya tarik wisata yang besar, namun masih perlu banyak sentuhan untuk dikembangkan.
Ya, healing ternyata tak hanya baik untuk menjaga kesehatan mental, tapi juga dapat memulihkan ekonomi negara. Di tempat-tempat tersebut, kamu bisa relaksasi pikiran di tengah hijaunya pepohonan, atau sekadar mengabadikan spot foto instagenic buat dipamerin ke media sosial. Langkah ini juga bisa bantu eksistensi destinasi Indonesia makin mendunia, lho!
Nah, untuk menyebar semangat G20 melalui pariwisata lebih luas, BRI berkolaborasi dengan kumparan menghadirkan live Podcast “Bangkitkan Pariwisata Indonesia, Yuk Kembali Traveling!” yang akan tayang di YouTube kumparan dan Bank BRI, Rabu, 16 November 2022 pukul 14:00 WIB.
BRI berkolaborasi dengan kumparan menghadirkan live Podcast “Bangkitkan Pariwisata Indonesia, Yuk Kembali Traveling!” Dok. kumparan.
Dipandu Diba Natasha sebagai host, Rikas Harsa (Traveler Content Creator) dan Fitri Juwita (Manager Card & Digital Lending BRI) akan berbagai pengalamannya selama traveling di Indonesia. Nggak cuma itu aja, mereka juga akan berbagi tips agar liburan kamu jadi lebih berkesan dan menyenangkan dengan Kartu Kredit BRI.
Kartu Kredit BRI menawarkan beragam kartu kredit berdasarkan profil dan kebutuhan setiap nasabah, termasuk kamu yang hobi traveling. BRI menyediakan Kartu Kredit Wonderful Indonesia dengan fitur unggulannya yakni mendapatkan dua kali BRI poin setiap transaksi di Merchant Travel, Hotel, dan Airlines serta Auto Conversion Traveloka Points. Liburan jadi lebih hemat pastinya!
Lantas, apa saja fitur lain yang ditawarkan Kartu Kredit BRI dan seperti apa ya keseruan live podcast ini? So, jangan sampai ketinggalan, ya!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Bank BRI