Virus Corona Bikin Was-was, ASITA Pilih Fokus Garap Wisata Domestik Dulu

6 Maret 2020 15:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wisman memotret orang utan di TN Tanjung Puting Foto: Dok. Kemenparekraf
zoom-in-whitePerbesar
Wisman memotret orang utan di TN Tanjung Puting Foto: Dok. Kemenparekraf
ADVERTISEMENT
Untuk menghadapi virus corona yang tengah menghantui berbagai negara, Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) berencana untuk lebih fokus pada wisatawan nusantara (wisnus) di rute-rute domestik.
ADVERTISEMENT
Langkah ini dianggap dapat mengakomodir kebutuhan wisatawan Indonesia untuk jalan-jalan tanpa harus pergi ke luar negeri. Apalagi penyebaran virus COVID-19 berhasil menghantam China yang menjadi eksportir wisman terbesar di dunia pariwisata.
Selain itu, virus corona juga berhasil 'mendaratkan diri' di negara-negara tetangga, seperti Singapura, Thailand, dan Hong Kong yang jadi destinasi andalan wisatawan Indonesia.
Ketua Umum ASITA Nunung Rusmiyati Foto: Dok. Kemenparekraf
Ketua Umum DPP ASITA Dr. N. Rusmiati, M.Si, mengatakan bahwa ada perasaan was-was dan takut dari traveler Indonesia untuk pergi ke luar negeri maupun menerima wisman. Jadi akan lebih baik apabila ASITA lebih fokus terlebih dahulu pada destinasi domestik, sesuai dengan arahan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
"Jadi lebih baik kita fokuskan dulu di domestiknya. Orang Indonesia yang mungkin tadinya ingin liburan ke luar, bisa liburan ke 34 provinsi ini dulu, lah," katanya ketika dihubungi kumparan melalui sambungan telepon, Jumat (6/3) .
Pantai Paal di Likupang, Sulawesi Utara Foto: Shutter Stock
Tak sampai di situ saja, ASITA juga berencana membuat paket-paket wisata spesial destinasi wisata Indonesia yang akan di-launching pada Maret ini. Paket-paket itu meliputi 10 destinasi prioritas, serta destinasi-destinasi terdampak lainnya yang mendapat diskon tiket pesawat dari pemerintah.
ADVERTISEMENT
"Nanti mungkin pembelinya bisa dari luar negeri, bisa dari wisnus kita sendiri. Yang pasti lima destinasi super prioritas, 10 destinasi prioritas termasuk Likupang, kalau yang kemarin diberikan diskon itu kan yang terdampak, itu juga termasuk paket yang kita sedang rencanakan juga," jelas Rusmiati.
Suasana Danau Toba, Sumatera Utara. Foto: Shutter Stock
Kalau kamu salah satu yang tengah mencari paket wisata domestik, kamu bisa menyambangi ASITA Wise Travel Fair yang akan diadakan pada 3-5 April di ICE BSD Tangerang. Di dalamnya, kamu bisa menemukan 179 booth travel operator, ditambah dengan 34 dinas pariwisata dari berbagai provinsi di Indonesia, serta berbagai maskapai penerbangan.
"ASITA Wise Travel Fair ini adalah salah satu bentuk kerja sama kita dengan Kemenparekraf dan dipromotori oleh Sinarmas. Nah, itu mungkin salah satu bentuk upaya kita untuk mendorong wisnus dan meningkatkan kunjungan wisata di Indonesia," tutupnya.
ADVERTISEMENT