Marak SMS Pinjaman, Sri Mulyani Turut Jadi Korban

26 Maret 2021 19:39 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Belakangan ini, marak beredar spam SMS pinjaman uang dari berbagai fintech dan penyedia pinjaman lainnya. Menteri Keuangan Indonesia, Sri Mulyani tidak luput dari kejadian ini. Dia mengaku kesal, karena menerima dan harus menghapus SMS-SMS tersebut setiap hari. Bendahara Negara itu juga meminta OJK untuk meningkatkan pengawasannya.
ADVERTISEMENT
Sempat beredar kabar bahwa salah satu penyebab maraknya SMS pinjaman uang karena terdapat kebocoran data pada proses registrasi kartu SIM. Kominfo mengaku akan terus melakukan pengawasan, dan sudah menyiapkan peraturan untuk menanggulangi fenomena ini. Selengkapnya, simak video di atas. #kumparanvideo
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
https://kumparan.com/page/corona?cache=1