4 Kesalahan yang Dilakukan Pria saat Merawat Kulit Berjerawat

19 Januari 2021 16:31 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pria mengecek kulit. Foto: dok.Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pria mengecek kulit. Foto: dok.Shutterstock
ADVERTISEMENT
Merawat tipe kulit acne-prone atau mudah berjerawat memang gampang-gampang susah. Terutama untuk pria yang cenderung kurang telaten melakukan perawatan kulit.
ADVERTISEMENT
Tak hanya kurang tepat memilih skin care, seringnya pria masih melakukan banyak kesalahan dalam merawat kulit berjerawat. Beberapa di antaranya adalah memencet jerawat sembarangan dan tidak rajin keramas.
Untuk tahu apa saja kesalahan yang perlu dihindari dan bagaimana merawat kulit berjerawat, simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

1. Sembarangan memakai sabun cuci muka

Membersihkan wajah adalah rutinitas paling mendasar untuk mendapatkan kulit yang lebih sehat. Untuk pemilik kulit berjerawat atau mudah berjerawat, Anda harus memilih sabun cuci muka khusus.
Ilustrasi Pria Mencuci Muka Foto: Shutterstock
Dilansir Vogue, Dr Jaishree Sharad, dermatolog asal Mumbai, India, menyarankan Anda untuk memilih sabun cuci muka yang mengandung salicylic acid. Kandungan skin care yang satu ini bisa membantu mengangkat kotoran yang menyumbat pori-pori dan minyak berlebih penyebab jerawat pada wajah.
ADVERTISEMENT

2. Memencet jerawat

Pemilih kulit berjerawat memang harus berhati-hati dalam merawat kulitnya. Tak hanya soal pemilihan produk, kebiasaan sehari-hari juga bisa menyebabkan jerawat cepat muncul. Oleh karena itu, hindari kebiasaan memegang wajah sembarangan, apalagi kalau tangan dalam keadaan kotor. Satu hal lagi yang paling penting, jangan memencet jerawat.
Ilustrasi pria sembarangan memencet jerawat. Foto: dok.Shutterstock
Pria kadang-kadang kurang peduli dan merasa risih melihat jerawat lalu memutuskan untuk memencetnya sembarangan. Perlu diketahui, langkah ini tidak hanya bisa membuat luka bekas jerawat jadi hitam dan sulit dihilangkan, tapi juga bisa membuat kulit jadi bopeng. Selain itu, tangan Anda yang tidak bersih juga bisa membuat jerawat baru kembali bermunculan.

3. Tidak rajin keramas

Percaya atau tidak, rambut yang kotor bisa juga menjadi salah satu penyebab jerawat pada wajah. Hal ini terjadi lantaran kotoran dan minyak yang ada pada rambut bisa pindah ke wajah melalui bantal saat Anda sedang tidur. Alhasil, jerawat tidak kunjung hilang dan makin bertambah.
Perawatan rambut atau keramas bisa membantu mengatasi kulit berjerawat. Foto: Shutterstock
Untuk itu, pastikan Anda rajin keramas paling tidak dua hari sekali agar rambut tetap bersih dan tidak berisiko menimbulkan jerawat pada wajah.
ADVERTISEMENT

4. Jarang pakai sunscreen

Sunscreen memang tidak memiliki kemampuan untuk menghilangkan jerawat. Namun sunscreen bisa membantu memudarkan noda hitam bekas jerawat yang biasa disebut dengan istilah post inflammatory pigmentation. Dengan rajin memakai sunscreen, kulit jadi tidak kusam dan terlindungi dari paparan sinar matahari yang bisa menyebabkan kerusakan kulit lainnya.
Ilustrasi pria memakai sunscreen. Foto: Shutterstock
Selain itu, jangan lupa untuk memilih produk sunscreen dengan formula yang tepat. "Kalau Anda memiliki kulit berjerawat atau berminyak, pastikan sunscreen yang dibeli berlabel 'non-comedogenic' atau tidak menyumbat pori-pori," ungkap Joshua Zeichner, MD, direktur kosmetik dan penelitian klinis, departemen dermatologi, Rumah Sakit Mount Sinai, New York, seperti dikutip dari NBC News.