7 Brand Kecantikan Dunia yang Namanya Diambil dari Sang Pendiri

29 Juli 2020 18:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tujuh brand kecantikan ikonis dunia yang namanya diambil dari sang pendiri. Foto: dok. Charlotte Tilbury, Laura Mercier Cosmetics
zoom-in-whitePerbesar
Tujuh brand kecantikan ikonis dunia yang namanya diambil dari sang pendiri. Foto: dok. Charlotte Tilbury, Laura Mercier Cosmetics
ADVERTISEMENT
Ada banyak sekali brand kecantikan yang ada di dunia. Brand-brand itu sebagian besar didirikan oleh perempuan. Tak cukup sampai di sana, ternyata beberapa brand kecantikan itu seringkali diberi nama yang sama dengan sang pendiri, yang memang seorang perempuan. Sebagai contoh Bobbi Brown Cosmetics, Estee Lauder Companies, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Ingin tahu brand kecantikan dunia apa saja yang namanya diambil dari sang pendiri? Selengkapnya, berikut tujuh brand kecantikan dunia yang namanya diambil dari sang pendiri.

1. Estee Lauder

Estee Lauder Foto: AFP
Brand kecantikan Estee Lauder di bawah naungan Estee Lauder Companies didirikan oleh Estée Lauder dan suaminya, Josep Lauder, pada tahun 1946 untuk memulai memproduksi kosmetik sendiri di New York, Amerika Serikat.
Pada mulanya, pasangan suami istri ini hanya menjual empat produk, yaitu Cleansing Oil, Skin Lotion, Super Rich All Creme, dan Creme Pack. Seiring berjalannya waktu dan perusahaan yang semakin berkembang, kini, Estee Lauder Companies menjadi 'rumah' bagi brand-brand terkemuka seperti BECCA, Bobbi Brown, Estee Lauder, Clinique, Too Faced, MAC, Tom Ford Beauty, Jo Malone London, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT

2. Bobbi Brown Cosmetics

Bobbi Brown. Foto: Wikimedia Commons
Nama Bobbi Brown Cosmetics diambil dari nama seorang pendirinya, Bobbi Brown. Perempuan kelahiran 1957 ini adalah seorang makeup artist profesional yang telah menulis delapan buku tentang makeup dan dunia kecantikan.
Bisnis di dunia kecantikan ini bermula pada tahun 1990 saat ia bekerjasama dengan ahli kimia untuk membuat 10 lipstik berwarna natural di bawah brand Bobbi Brown Essentials. Kemudian pada tahun 1995, Estee Lauder Companies membeli Bobbi Brown Essential, dengan Bobbi yang tetap memegang kontrol penuh terhadap sisi kreatif brand tersebut. Pada Desember 2016, Bobbi Brown mengumumkan untuk turun dari jabatannya di perusahaan yang ia dirikan itu.

3. Laura Mercier

Laura Mercier. Foto: dok. Laura Mercier Cosmetics
Brand ini didirikan oleh seorang makeup artist dan pebisnis asal Prancis yang bernama Laura Mercier. Laura pernah bekerja sebagai makeup artist di majalah Elle Amerika dan makeup artist pribadi Madonna. Ia terkenal dengan gaya makeup-nya yang bernuansa natural flawless.
ADVERTISEMENT
Pada tahun 1996, Laura dan Janet Gurwitch, mantan Executive Vice Predient Neiman Marcus, mendirikan Laura Mercier Cosmetics. Sepuluh tahun kemudian, tepatnya pada tahun 2006, Laura Mercier Cosmetics diakuisisi oleh perusahaan kecantikan raksasa asal Jepang, The Shiseido Group.

4. Charlotte Tilbury

Charlotte Tilbury. Foto: dok. Charlotte Tilbury
Brand kecantikan asal Inggris ini didirikan oleh seorang makeup artist bernama Charlotte Tilbury pada 2013 silam. Meski terbilang baru, brand ini amat populer di kalangan pecinta makeup. Bahkan, hanya dalam kurun waktu enam tahun saja, brand kecantikan ini telah mendapatkan lebih dari 160 penghargaan.
Charlotte sendiri telah mendapatkan gelar Royal dari Kerajaan Inggris di belakang namanya dengan title MBE (Member of the Order of the British Empire). Ia juga bekerja sebagai kontributor Beauty Editor di majalah British Vogue.
ADVERTISEMENT

5. Pat McGrath

Pat McGrath Foto: Dok. Pat McGrath
Pat McGrath mendirikan lini kosmetik pribadinya pada tahun 2015. Ia adalah seorang makeup artist terkenal asal Inggris yang disebut sebagai 'The Most Influental Make-up Artis in The World' versi majalah Vogue Inggris.
Kiprahnya sebagai makeup artist banyak dijunjung tinggi oleh brand-brand high-end. Ia adalah seorang makeup artist di balik layar penampilan-penampilan ikonis runway Alexander McQueen, Miu Miu, Dolce & Gabbana, Balenciaga, Valentino, dan masih banyak lagi.

6. Huda Beauty

Huda Kattan. Foto: dok. Instagram @hudakattan
Dalam industri kecantikan, nama Huda Kattan adalah salah satu nama yang cukup diperhitungkan. Perempuan 35 tahun ini merupakan pendiri sekaligus pemilik label kosmetik Huda Beauty.
Didirikan pada tahun 2013, brand kosmetik ini bisa dikategorikan ke dalam label kosmetik high-end yang hadir dengan rangkaian makeup yang beragam. Kini, Huda Beauty bernilai sekitar 1 miliar dolar AS (Rp 14,5 triliun)
ADVERTISEMENT

7. Anastasia Beverly Hills

Anastasia Soare. Foto: dok. Instagram @anastasiasoare
Pada tahun 1997, Anastasia Soare membuka salon kecantikan pertamanya di Beverly Hills. Salon Anastasia ini begitu populer, hingga akhirnya pada tahun 2000 ia merilis produknya sendiri dengan nama Anastasia Beverly Hills atau ABH. Kini, ABH menjadi salah satu brand yang terkenal karena kualitas produk-produk alisnya.
Pada tahun 2018, perusahaan ABH dilaporkan memiliki nilai sebesar 3 miliar dolar AS atau Rp 42 triliun.
----
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)