Berikan Mantel pada Bayi di Invictus Games, Sikap Meghan Markle Jadi Sorotan

19 April 2022 19:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Meghan Markle dan Pangeran Harry menghadiri resepsi jelang dimulainya Invictus Games The Hague 2020 di Den Haag, Belanda, Jumat (15/4/2022).  Foto: Chris Jackson/Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Meghan Markle dan Pangeran Harry menghadiri resepsi jelang dimulainya Invictus Games The Hague 2020 di Den Haag, Belanda, Jumat (15/4/2022). Foto: Chris Jackson/Getty Images
ADVERTISEMENT
Penampilan Meghan Markle mengenakan busana serba putih di Invictus Games 2022 banyak menarik perhatian publik. Kesederhanaan dalam busana dan riasan menjadi ciri khas dari Duchess of Sussex ini. Selain gayanya, gerak-gerik Meghan dalam berbagai kesempatan pun juga tak kalah menjadi sorotan.
ADVERTISEMENT
Kali ini, ia berbaik hati memberikan mantel miliknya untuk menghangatkan seorang bayi di acara yang sama. Dalam foto dan video yang beredar di media sosial, terlihat Pangeran Harry dan Meghan Markle berjalan bersama dengan ibu dan bayinya yang sedang mengenakan mantel milik Meghan.
“Dalam perjalanan ke venue, pasangan itu dikawal oleh tim tim asal Belanda dan keluarganya. Salah satu di antara mereka terlihat menggendong bayi yang baru lahir. Menyadari suhu udara yang tiba-tiba menurun, Meghan segera menyerahkan mantelnya kepada perempuan yang menggendong bayi tersebut agar bayinya tetap hangat,” tulis seorang jurnalis yang aktif meliput tentang keluarga kerajaan Inggris, Omid Scobie, dalam unggahannya di media sosial Twitter.
Aksi Meghan ini pun menuai banyak pujian dari netizen di media sosial. "Seorang ibu yang baik adalah ibu yang baik untuk anak semua orang," tulis salah satu akun Twitter @lorrainemking
ADVERTISEMENT
“Oh itu sebabnya wanita itu memeluk mantelnya!!! Oke, saya lebih memuja Meghan. Dia sangat manis,” tulis pemilik akun Twitter @dandylione.
Dari foto yang beredar, Pangeran Harry dan Meghan bergabung bersama peserta dari cabang olahraga bola basket kursi roda dan veteran angkatan laut, Fenna Geugjes dari tim Belanda bersama istrinya, Bertine Schuurhuis. Bertine terlihat sedang menggendong bayi perempuan yang baru lahir bernama Liva.
Dikutip dari Daily Mail, Meghan mengenakan mantel berwarna coklat dari brand Max Mara seharga 3,080 poundsterling atau setara dengan sekitar Rp 57 juta. Tak banyak yang tahu Meghan membawa mantel karena foto-foto yang beredar hanya menunjukkan dirinya memakai setelan blazer dari Valentino. Ternyata, ia mengenakan mantel tersebut saat baru datang di lokasi acara.
ADVERTISEMENT