Cara Merawat Wajah Agar Glowing dan Bebas Jerawat ala Rose Blackpink

25 Juli 2020 11:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cara Merawat Wajah Agar Glowing dan Bebas Jerawat ala Rose Blackpink. Foto: roses are rosie
zoom-in-whitePerbesar
Cara Merawat Wajah Agar Glowing dan Bebas Jerawat ala Rose Blackpink. Foto: roses are rosie
ADVERTISEMENT
Artis Korea Selatan memang selalu tampil maksimal dengan wajah glowing dan bebas jerawat saat di depan layar. Karena itulah, cara merawat wajahnya pun kerap membuat penasaran para penggemar.
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini, member girlband asal Korea Selatan Blackpink, Rose, membagikan tips dan cara merawat wajah. Sama seperti perempuan lain, Rose juga sangat peduli dengan kesehatan kulit wajahnya.
Dalam program “Choi Hwa Jung’s Power Time”, Rose Blackpink menyebut bahwa salah satu hal yang sangat penting dari perawatan wajahnya adalah tahapan cleansing atau membersihkan wajah.
“Saya sangat mementingkan pembersihan. Saya mencuci muka dengan sangat baik pada malam hari. Riasan saya cukup berat, jadi saya harus menghapusnya dengan seksama,” kata perempuan yang memiliki nama asli Park Chae Young itu kepada presenter Choi Hwa Jung.
Lalu, bagaimana cara merawat wajah agar glowing dan bebas jerawat ala Rose Blackpink? Melansir Pinkvilla, berikut kumparanWOMAN rangkum untuk Anda.
ADVERTISEMENT

1. Cara merawat wajah dengan rutin melakukan double cleansing

Kebanyakan perempuan menggunakan makeup hampir setiap hari untuk menjaga penampilannya, tak terkecuali Rose yang menggunakan makeup untuk kebutuhan penampilanya.
Agar kulitnya terhindar dari jerawat karena pemakaian makeup yang rutin, Rose mengaku sering melakukan ritual double cleansing setiap hari. Sebelum mencuci muka dengan pembersih wajah, Rose kabarnya sering menggunakan milk cleanser dan cleansing oil untuk menghapus sisa kotoran dan makeup yang menempel di wajah.

2. Menggunakan serum wajah

Selain rutin membersihkan wajah dengan benar, Rose juga rajin menggunakan serum wajah. Kabarnya, salah satu produk serum favorit Rose datang dari brand kosmetik asal Korea Selatan, IOPE.
Rose memilih serum ini karena mengandung bahan seperti gliserin, propylene glycol dan vitamin E. Bahan-bahan ini dikenal memiliki efek pelembap dan antioksidan pada kulit.
ADVERTISEMENT

3. Menggunakan sunscreen

Tahapan ini terkadang sering disepelekan dan dilewatkan oleh banyak perempuan, padahal mengaplikasikan sunscreen itu sangat penting, apalagi jika Anda aktif berkegiatan di luar rumah, seperti halnya Rose.
Sunscreen sendiri sangat berguna untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar UV. Karena itulah, Anda harus rutin menggunakan sunscreen sebelum pergi keluar rumah agar kulit tetap sehat dan terlindungi.

4. Menjaga pola makan

Selain rutin melakukan perawatan wajah secara maksimal dengan produk-produk skincare, Rose juga sering menjaga pola makan agar kulitnya tetap sehat dan glowing. Rose secara teratur mengonsumsi sayuran dan buah-buahan yang tinggi serat dan vitamin. Selain baik untuk menjaga kulit, hal itu juga bisa membuat fisiknya tetap prima.
ADVERTISEMENT

5. Memilih produk yang sesuai dengan jenis kulit

Menurut Rose, pemilihan produk yang tepat menjadi salah satu hal yang sangat penting dalam cara merawat wajah. Itu karena produk yang tepat bisa memaksimalkan fungsinya.
Dalam memilih produk kosmetik atau skincare, biasanya Rose akan mencocokan dengan jenis kulitnya. Setelah ia menemukan merek yang cocok, Rose Blackpink mengaku akan konsisten dengan satu produk tersebut.
Bagaimana Ladies, siap mencoba cara merawat kulit agar glowing dan bebas jerawat seperti Rose Blackpink?
----
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)