Kembali Aktif Pasca Keguguran, Meghan Markle Investasi di Bisnis Kesehatan

16 Desember 2020 9:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kembali Aktif Pasca Keguguran, Meghan Markle Investasi di Bisnis Kesehatan. Foto: AFP/DANIEL LEAL-OLIVAS
zoom-in-whitePerbesar
Kembali Aktif Pasca Keguguran, Meghan Markle Investasi di Bisnis Kesehatan. Foto: AFP/DANIEL LEAL-OLIVAS
ADVERTISEMENT
Keinginan Meghan Markle dan Pangeran Harry untuk memiliki finansial mandiri dan tidak bergantung pada kerajaan Inggris sepertinya akan segera terwujud. Pasalnya, Meghan Markle mulai menunjukkan minat untuk merambah pada dunia bisnis. Meski tak membuat bisnis sendiri, namun istri Pangeran Harry ini baru saja resmi menjadi investor dalam sebuah perusahaan.
ADVERTISEMENT
Menurut pernyataan juru bicara Meghan, ia menjadi investor pada Clevr Blends dan ini merupakan momen pertama Meghan menjadi seorang investor. "Duchess baru saja melakukan investasi pertama. Ia menjadi investor dalam perusahaan Clevr Blends," ungkap juru bicara Meghan Markle seperti dikutip pada People.
Terkenal memiliki misi untuk mendukung perempuan dan berkomitmen dalam melestarikan lingkungan, Meghan pun tak sembarangan memilih perusahaan. Clevr Blends sendiri merupakan perusahaan asal Santa Barbara, California yang berbasis wellness atau kesehatan dan dipimpin oleh perempuan, Hannah Mendoza.
Megha Markle Tampak Santai dalam Sebuah Video. Foto: dok. Instagram
Selain itu, perusahaan ini juga secara rutin mendonasikan profit bulanannya pada organisasi yang berfokus memerangi krisis makanan di Amerika Serikat. Lebih dari itu, semua material pengiriman dari Clevr Blends juga menggunakan 100 persen bahan daur ulang dan bisa juga didaur ulang kembali setelah digunakan.
ADVERTISEMENT
Menariknya lagi, Clevr Blends menjual berbagai macam latte yang kaya akan nutrisi dan terbuat dari tanaman-tanaman herbal yang bisa meredakan stres.
Megha Markle Tampak Santai dalam Sebuah Video. Foto: dok. Instagram
"Investasi ini merupakan bentuk dukungan pada pebisnis perempuan yang tak hanya fokus pada bisnis tapi juga punya prioritas untuk memperbaiki komunitas. Saya bangga bisa berinvestasi dan mendukung komitmen Hannah untuk menghadirkan bahan-bahan ethical dan membuat produk yang memang saya suka, serta memiliki manfaat untuk kesehatan. Saya percaya pada Hannah dan perusahaannya," ungkap Meghan dalam sebuah pernyataan pers seperti dikutip dari People.
Untuk mengumumkan kegiatan investasinya ini, Meghan tak hanya menyebarkan pernyataan pers, namun ia juga mengirimkan hampers atau bingkisan Natal berisi produk-produk Clevr Blends untuk tetangga sekaligus teman dekatnya, Oprah Winfrey.
ADVERTISEMENT
"Pada hari pertama Natal, tetanggaku "M" mengirimkan... satu paket kenikmatan!" tulis Oprah dalam keterangan videonya di Instagram.
Untuk meyakinkan netizen, Oprah pun mempertegas bahwa M yang ia maksud memang benar adalah Meghan Markle.