Kisah Pasangan Usia Lanjut Meninggal Hampir Bersamaan setelah Positif Corona

29 April 2020 10:26 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Wilford dan Mary Kepler. dok. Mike Kepler/Pribadi.
Kisah mengharukan datang dari pasangan asal Amerika bernama Wilford Kepler (94) dan Mary Kepler (92). Keduanya meninggal pada 18 April di Froedtert Hospital, Wisconsin, dengan jarak waktu yang hampir bersamaan. Wilford meninggal lebih dulu, kemudian disusul oleh Mary.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Mary dites positif Corona pada tanggal 8 April dan melakukan isolasi mandiri di rumahnya. Tetapi beberapa hari kemudian, Wilford terjatuh di rumah dan keduanya dibawa ke rumah sakit. Di sanalah, keluarganya dikabarkan bahwa Wilford juga tertular corona.
Keduanya meninggal setelah sehari sebelumnya dikabarkan positif tertular virus corona. Mengutip People, sang cucu, Natalie Lameka, mengatakan bahwa keluarganya tidak yakin bagaimana bisa nenek dan kakeknya terpapar virus. Tetapi Natalie ingat, sebelum jatuh sakit, keduanya pernah pergi ke supermarket untuk berbelanja.
WIlford dan Mary Kepler. dok. Mike Kepler/Pribadi
"Mereka ditempatkan di tempat tidur yang sama di rumah sakit agar bisa bergandengan tangan di waktu-waktu terakhirnya. Sebelum meninggal, Mary mengatakan bahwa ia selama ini dilindungi oleh seorang malaikat, yang tak lain adalah suaminya," tulis obituary Wilford dan Mary, seperti dikutip People.
ADVERTISEMENT
Meski keduanya positif virus corona, tetapi berdasarkan data dari Milwaukee Journal Sentinel yang dikeluarkan oleh badan medis Milwaukee County, hanya Mary yang meninggal karena corona. Penyebab kedua kematiannya adalah diabetes, darah tinggi dan gangguan kardiovaskular.
Sedangkan penyebab kematian Wilford adalah cedera traumatis pada bagian kepala setelah ia terjatuh pada 12 April lalu. Virus Corona menjadi penyebab lain kematiannya.
Lameka dan saudaranya, Spencer, dipersilakan untuk mengunjungi kakek-neneknya untuk yang terakhir kali pada 17 April lalu. Ia mengatakan, Wilford dan Mary paham apa yang sedang terjadi kepada diri mereka, dan mereka menerimanya dengan damai.
Wilford & Mary Kepler semasa muda. dok. Mike Kepler
Kisah cinta Wilford dan Mary dimulai saat keduanya sekolah di SMA yang sama. Setelah itu, Wilford ditugaskan untuk mengikuti Perang Dunia II sebelum menikah dengan Mary. Semasa hidupnya, Lameka mengatakan sang kakek adalah orang yang pendiam, tetapi ketika ia mengatakan sesuatu, perkataannya sangat bermakna.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, semasa hidupnya Mary gemar menari dan bersenang-senang. Ia sering mengajak Wilford untuk berkebun, bermain kartu dan mengunjungi cucu-cucunya. Hingga akhir hayatnya, pasangan sehidup semati ini dikaruniai tiga anak, delapan cucu dan enam cicit.
Keluarga Kepler. dok. Mike Kepler
Sebagai informasi, penyebaran virus corona di Amerika Serikat semakin bertambah banyak. Setidaknya, ada lebih dari 977 ribu kasus positif Corona di seluruh Amerika Serikat, dengan 50 ribu di antaranya meninggal dunia.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.