news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Komentar Kakak Tiri Meghan Markle Atas Kelahiran Royal Baby Sussex

9 Mei 2019 16:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penampilan perdana Meghan Markle dan bayinya setelah melahirkan. Foto: Dominic Lipinski / POOL / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Penampilan perdana Meghan Markle dan bayinya setelah melahirkan. Foto: Dominic Lipinski / POOL / AFP
ADVERTISEMENT
Drama keluarga Meghan Markle kembali terjadi. Kali ini kakak tiri Meghan, Samantha Markle, memberikan tanggapan mengenai kelahiran anak pertama The Duke and Duchess of Sussex.
ADVERTISEMENT
Samantha mengeluarkan pernyataan kepada DailyMailTV yang berbicara soal gen keluarga dan apa yang seharusnya dilakukan oleh Duchess of Sussex terhadap keluarganya di Amerika Serikat setelah ia melahirkan Archie Harrison Mountbatten-Windsor.
“Kami semua menyambut kedatangan anak - Markles, Raglands, Sussexes, Windsors. Soal gen, kami semua memiliki kontribusi terhadap anak laki-laki yang nantinya akan tumbuh menjadi orang spesial dan kami ingin memperlakukan ini layaknya sebuah keluarga. Akan menyenangkan untuk tidak bereaksi terhadap apa yang kita dengar di berita, sebaiknya kita bertemu secara pribadi dan membiarkan anak tersebut menilai sendiri,” ungkap Samantha dalam pernyataannya seperti dikutip dari Cosmopolitan.
Samantha pun menyampaikan keinginannya agar Meghan Markle bisa menjadi bagian dalam hidupnya dan sang ayah. Ia juga ingin agar Meghan dapat berbagi kebahagiaan dengan mereka.
ADVERTISEMENT
“Saya ingin Meg menjadi bagian (dari hidup ayahnya, Thomas), saya ingin Meg bisa berbagi momen bahagia ini dengan dia bagaimanapun caranya. Menurut saya ini penting juga untuknya. Saya berharap ada sesuatu yang melekat padanya - bahwa nantinya ia akan memutuskan untuk melakukan hal yang benar untuk ayah saya. Hidup ini singkat dan kita adalah keluarga. Saya harap dia memutuskan untuk melakukan hal yang benar kali ini.”
Sejak awal kemunculan drama keluarga Meghan setelah ia menikah dengan Pangeran Harry, Samantha telah mengungkapkan beberapa hal yang menunjukkan bahwa keduanya tidak memiliki hubungan persaudaraan yang baik. Sebelumnya Samantha pernah mengatakan bahwa Duchess of Sussex tidak memiliki hati karena tidak memperlakukan ayahnya dengan baik.
Penampilan perdana Meghan Markle dan bayinya setelah melahirkan. Foto: Dominic Lipinski / POOL / AFP
Meski begitu, dalam pernyataan tersebut Samantha mengaku senang menjadi tante dari anak pertama Duchess Meghan.
ADVERTISEMENT
“Saya ingin ia (Archie) tahu bahwa ia memiliki keluarga besar dan ia merupakan bagian dari sejarah yang menakjubkan dan kami bahagia menantinya. Kami bahagia untuk Meg dan Harry - Saya sangat bahagia untuknya. Saya mencintai Meghan, ia adalah adik kecil saya dan tidak peduli apa yang pernah kami katakan sebelumnya tapi ia harus melakukan sesuatu yang tepat. Saya hanya ingin mengatakan Meg, kamu memiliki dunia dan keluarga di sini (di Amerika Serikat) yang bahagia untukmu,” demikian ujarnya.
Bagaimana menurut Anda? Akankah kali ini Meghan Markle merespon tanggapan Samantha?