My Beauty Routine: Makeup Artist dan Beauty Influencer, Wenny Vanilla

12 Juli 2019 12:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wenny Vanila, makeup artist dan beauty influencer. Foto: dok. Instagram
zoom-in-whitePerbesar
Wenny Vanila, makeup artist dan beauty influencer. Foto: dok. Instagram
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Industri kecantikan Indonesia memiliki banyak makeup artist muda yang bertalenta dengan berbagai gaya riasan andalan. Salah satunya adalah Wenny Vanilla, perempuan 29 tahun yang berprofesi sebagai makeup artist yang mendapat sertifikasi Makeup Artist dari Jung Saem Mool Academy di Korea Selatan sejak 2017 lalu.
ADVERTISEMENT
Memiliki gaya riasan khas perempuan Korea Selatan, Wenny kerap berbagi ilmu kecantikan dan tips-tips makeup yang ia dapatkan semasa mengikuti pelatihan di Korea Selatan kepada para followers-nya di akun Instagramnya, @wholovesvanilla. Kepada kumparanWOMAN, perempuan bernama asli Wenny Dewanty ini berbagi rahasia tentang rutinitas kecantikan dan produk kecantikan yang digunakannya. Apa saja?
Skin care routine di pagi hari:
Untuk pagi saya memilih tahapan skin care yang simple saja untuk menghindari too much layering. Karena saya juga rutin memakai makeup sehari-hari. Stepnya adalah saya cuci muka pakai Senka Perfect White Clay. Saya suka produk ini karena membersihkan minyak dengan baik. Karena ketika tidur di malam hari, kulit memproduksi minyak dan supaya tidak menyumbat pori (yang nantinya membuat wajah semakin berminyak lagi), penting untuk menggunakan washing product yang bisa membersihkan dengan baik.
ADVERTISEMENT
Lanjut pakai toner dari Innisfree Jeju Lava Seawater Skin. Seri Jeju Lava ini bekerja dengan baik di kulit saya yang kombinasi. Tonernya terasa ringan namun cukup melembapkan. Setelah itu saya pakai serum Innisfree Jeju Lava Seawater Boosting Ampoule. Untuk menghindari lapisan skin care yang terlau banyak, saya suka serum ini karena di dalamnya sudah dicampur dengan effector brightening dan firming.
Setelah itu saya pakai Sulwhasoo Essential Balancing Emulsion. Saya skip krim bertekstur di pagi hari agar tidak terlalu berat di wajah dan tekstur emulsion lebih cepat menyerap namun tetap melembabkan sehingga tidak akan mengganggu makeup.
Terakhir, saya pakai sunscreen COSRX Aloe Suncream. Karena saya sering menggunakan AHA/BHA pada skin care malam, kulit akan cenderung lebih sensitif. Maka penggunaan sunscreen di pagi hari sangat penting agar wajah tidak gampang iritasi. Kandungan aloe pada sunscreen ini juga bekerja dengan baik untuk menenangkan kulit yang sensitif dan harganya juga ekonomis.
ADVERTISEMENT
Skin care routine di malam hari:
Skin care malam saya semuanya berbeda dengan skin care pagi karena kebutuhan yang berbeda juga. Kalau pagi fokusnya lebih kepada proteksi kulit, skin care malam fokusnya lebih kepada menutrisi, memperbaiki dan membantu regenerasi sel kulit wajah.
Sebelum membersihkan wajah dengan sabun cuci muka, saya pakai Banila Co Clean It Zero (Purifying). Cleanser ini dapat mengangkat dan membersihkan makeup dengan baik, gampang digunakan karena teksturnya balm yang kemudian berubah menjadi berminyak ketika bercampur dengan air. Setelah itu saya cuci muka pakai Sulwhasoo Gentle Cleansing Foam. Pembersih wajah ini yang tidak banyak kadar detergennya, cocok untuk menyeimbangkan kondisi kulit wajah setelah dibersihkan dengan cleansing balm.
ADVERTISEMENT
Saya pakai toner Kiehl’s Calendula untuk menenangkan kulit, terutama setelah seharian wajah tertutup makeup dan dilanjutkan dengan Sulwhasoo Bloomstay Vitalizing Serum. Teksturnya seperti madu, membuat wajah terasa kenyal, dan kandungannya yang tinggi anti-oxidant bekerja baik di wajah saja untuk mencerahkan, memudarkan bekas jerawat dan mengunci kadar air.
Saya juga pakai serum mata Lancome Genifique Yeux. Suka banget dengan aplikator bola stainlessnya karena membuat mata terasa relax ketika proses aplikasi serum. Eye serum ini juga bekerja dengan baik untuk mata saya yang gampang lelah dan puffy. Habis itu lanjut pakai Estee Lauder Advance Night Repair Eyes. Sejauh ini, ini eye cream yang terasa paling bekerja untuk saya yang matanya sedang bermasalah karena terlihat sembab. Suka banget dengan eye cream ini karena sudah ada formula untuk mata lelah akibat blue lights karena saya sering berada di depan layar HP dan laptop.
ADVERTISEMENT
Serum ke-2, saya pakai COSRX Snail 96 Mucin Power. Akhir-akhir ini suka sekali dengan serum ini karena menambah kadar air di wajah dan formula snail mucin yang cukup tinggi kadarnya sangat membantu untuk menenangkan kulit saya yang sering sensitif.
Rutinitas malam hari saya ditutup dengan krim malam Cle de Peau La Creme. I call this magic cream! Menutup semua rangkaian skin care dengan baik dan mengunci kadar air dengan sangat baik. I can see visible result after using this cream for a while. Menghidrasi dengan sangat baik dan bahkan memperbaiki area kulit wajah yang iritasi (kemerahan dan bersisik, terutama di area pipi) akibat dehidrasi.
Makeup favorit:
Sejauh ini, cinta banget sama Cle de Peau Radiant Cushion Foundation dan concealer stick-nya. Untuk brow dan shading, saya suka Maybelline Fashion Brow Pomade Crayon yang sering juga saya pakai sebagai shading stick. Bedaknya saya lagi suka Marc Jacobs Accomplice Instant Blurring Powder, blush on dari Clinique Cheek Pop no. 14 Heather Pop.
ADVERTISEMENT
Lately, saya sedang pakai lipstik Dior Stellar Shine - 536 Lucky dan Laneige Stained Glasstick - 09. Kalau eyelinernya, saya suka Clio Kill Black Liner dan Maybelline Hypersharp.
Perawatan kecantikan:
Saya jarang melakukan perawatan rambut di salon, karena cukup enjoy melakukan perawatan rambut sendiri di rumah. Untuk perawatan wajah, saya rutin facial dan laser. Dalam dua bulan terakhir, saya juga sedang rutin melakukan slimming meso untuk wajah dan badan setiap minggu. Semuanya saya lakukan di Wonjin Clinic Menteng.
Parfum favorit:
Jo Malone Peony & Blush Suede untuk parfum sehari-hari karena aromanya fresh and floral, very me. Dior J’Adore Absolu Eau de Parfum untuk mood yang lebih mature dan sexy. Terakhir, Jo Malone English Pear & Freesia untuk aroma yang lebih fresh and clean.
ADVERTISEMENT
Makeup yang harus selalu ada di dalam tas:
Lipstick for sure, karena selain untuk touch up warna bibir, bisa juga dipakai sebagai blush on agar wajah lebih segar. Selain itu, pensil alis warna coklat untuk touch up alis bila dibutuhkan dan bisa juga dipakai sebagai shading darurat dan eyeliner.
Ultimate Beauty hacks:
Makeup hacks favorit saya, pakai eye primer di area T-zone untuk oil control, the best by far! Saya juga mencampurkan moisturizer, glowing primer (Becca) atau liquid highlighter (B by Banila) dengan foundation untuk hasil complexion healthy glow.