WOMEN ON TOP Isyana Sarasvati

Pergumulan Batin Isyana Sarasvati dalam Album Lexicon

28 Februari 2020 16:13 WIB
comment
66
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Isyana Sarasvati untuk Women on Top. Foto: Norman Fideli. Stylist: Ivan Teguh S. Makeup & Hairdo: Yoan Yuana. Busana: Valentino. Aksesori: Mondial Jeweler. Lokasi: InterContinental Jakarta Pondok Indah
zoom-in-whitePerbesar
Isyana Sarasvati untuk Women on Top. Foto: Norman Fideli. Stylist: Ivan Teguh S. Makeup & Hairdo: Yoan Yuana. Busana: Valentino. Aksesori: Mondial Jeweler. Lokasi: InterContinental Jakarta Pondok Indah
Sebagai seorang musisi, Isyana Sarasvati selalu menciptakan lagu-lagu yang berasal dari pengalaman hidupnya. Dengan kreatif, ia menceritakan mengenai perasaan dan pemikirannya, mengajak orang lain lebih mengenal dirinya lewat lagu yang dilantunkan.
Setidaknya, itulah yang dilakukan Isyana lewat album terbarunya, ‘Lexicon’. Album ketiga dalam karier Isyana ini baru saja dirilis pada November tahun lalu, sebelum ia menikah dengan sang kekasih, Rayhan Maditra, pada Februari 2020. Setelah merayakan pernikahannya, Isyana kemudian melanjutkan aktivitasnya, mempromosikan album itu di panggung konser maupun festival.
Bila diperhatikan, ada hal yang menarik dari album berisi delapan lagu ini. ‘Lexicon’ sangat kental dengan sentuhan klasik dan rock, jauh dari kesan pop yang selama ini biasa disajikan oleh sang musisi. Kemudian, lagu-lagu ini mengandung lirik puitis yang menggambarkan gejolak batin Isyana Sarasvati.
Kepada kumparanWOMAN, Isyana pun membagikan kisah di balik pembuatan album tersebut. Menurutnya, lagu-lagu ‘Lexicon’ didasarkan kepada pengalaman hidupnya selama 1-2 tahun terakhir. Walau tidak spesifik menceritakan pengalaman yang dimaksud, ia mengatakan sempat melewati pergumulan batin ketika menyusun album itu.
“Aku punya pergumulan batin dengan diriku sendiri dan aku merasa, konflik dengan diri sendiri adalah isu yang paling berat,” ungkapnya dalam wawancara untuk collection Women on Top di InterContinental Jakarta Pondok Indah, beberapa saat lalu.
“Album 'Lexicon' ini adalah album terapi buatku. Jadi, setiap kali aku dengerin dan nyanyiin, itu jadi pengingat untuk bangkit lagi, merasa lebih baik lagi,” ujar Isyana menambahkan.
Tak cuma bagi dirinya, Isyana juga berharap agar lagu-lagu yang ditulisnya bisa menginspirasi dan membuat pendengarnya merasa lebih baik. Misal, lewat lagu ‘untuk hati yang terluka.’. Lagu ini berisi penghiburan, agar pendengarnya tidak merasa putus asa meskipun melewati masa yang berat.
“Itu kan, jelas. Judulnya kayak surat cinta buat para pendengar aku. Aku ingin, mereka yang hatinya sedang ada dalam fase tidak baik, merasa punya kawan setelah mendengarkan lagu ini,” tuturnya.
Saat ini, Isyana mengatakan masih akan terus berfokus mempromosikan lagu-lagu dari ‘Lexicon’. Ia belum tahu akan menghadirkan karya seperti apa di album selanjutnya, karena ia selalu spontan dalam berkarya.
Isyana Sarasvati untuk Women on Top. Foto: Norman Fideli. Stylist: Ivan Teguh S. Makeup & Hairdo: Yoan Yuana. Busana: Michael Kors. Aksesori: Mondial Jeweler. Lokasi: InterContinental Jakarta Pondok Indah.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten