Potret Arshdeep Kaur, Ratu Kecantikan yang Banting Setir Jadi Masinis Kereta

16 Oktober 2020 17:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Potret Arshdeep Kaur, Ratu Kecantikan yang Banting Setir Jadi Masinis Kereta. Foto: arshdeep kaur121
zoom-in-whitePerbesar
Potret Arshdeep Kaur, Ratu Kecantikan yang Banting Setir Jadi Masinis Kereta. Foto: arshdeep kaur121
ADVERTISEMENT
Belum lama ini seorang ratu kecantikan asal Australia bernama Arshdeep Kaur, menjadi perbincangan lantaran berhenti dari pekerjaannya sebagai dosen dan memilih jalur karier yang tak biasa. Alih-alih memilih bekerja di industri hiburan atau profesi lain, ia justru memutuskan untuk jadi masinis kereta.
ADVERTISEMENT
Saat diwawancarai Daily Mail Australia, finalis Miss World Australia 2019 itu mengatakan bahwa keputusan untuk menjadi seorang masinis adalah keputusan terbaik yang pernah dibuatnya. Meski pada awalnya, ia tak pernah memikirkan untuk bekerja di bidang transportasi apalagi jadi manis.
Keputusan untuk menjadi seorang masinis bermula ketika ia melihat lowongan pekerjaan untuk profesi tersebut. Merasa ingin ada sedikit perubahan untuk kehidupannya, Arshdeep pun mendaftar program training untuk masinis di sebuah operator layanan kereta api, Sydney Trains. Setelah mendaftar dan dinyatakan lulus tahapan seleksi, Arshdeep kini tengah dalam masa pelatihan dan dikabarkan akan resmi menjadi masinis pada Maret 2021 mendatang.
Arshdeep mengaku bahwa perubahan jalur kariernya itu terasa seperti pencapaian besar. “Orang-orang sering terkejut ketika saya mengatakan bahwa saya adalah seorang masinis. Namun untungnya, Sydney Trains berusaha sangat keras untuk mendobrak stereotip gender tersebut,” kata perempuan asal Penrith, New South Wales, Australia tersebut.
ADVERTISEMENT
Saat ditanya mengenai tantangan bekerja di industri yang didominasi laki-laki, Arshdeep mengaku bahwa dirinya hampir tidak pernah mendapat perlakukan diskriminasi selama pelatihan. Sebab, semua rekan-rekan di tempat pelatihannya kerap mendukungnya.
“Semua pelatih, manajer, supervisor, dan kolega kami sangat mendukung. Mereka memberikan wawasan tentang profesi ini dengan pengalaman bertahun-tahun yang mereka miliki,” tambahnya.
Selain dukungan dari rekan kerja, dukungan lain juga datang dari keluarga Arshdeep. “Ayah saya sangat bangga, namun ia tidak terkejut ketika aku bekerja di industri ini. Karena sejak kecil orang tua saya selalu mengajarkan kami, bahwa perempuan dan laki-laki adalah setara.”
Arshdeep juga sempat membagikan pengalaman dan hal-hal favorit yang bisa membuatnya bangga selama masa pelatihan menjadi masinis. “Hal favoritku adalah ketika anak-anak kecil melambaikan tangannya padaku ketika kami lewat. Terasa sangat bangga bisa melayani komunitas dan Sydney Trains,” terang perempuan berusia 27 tahun itu.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, Arshdeep mengaku jika pekerjaannya itu tidaklah selalu mudah. Sebab, ia pernah nyaris celaka saat masa pelatihan dan membuat mentalnya sedikit down. Namun berkat dukungan dari lingkungan kerjanya, Arshdeep bisa melewati dan mengatasi rintangan-rintangan itu.
“Hal itu bisa memengaruhi kesehatan emosional, tetapi beruntungnya saya selalu mendapat dukungan dari kolega-kolega saya,” tutup Arshdeep Kaur.
----
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)