Sejarah Hari Kesehatan Mental Sedunia yang Diperingati Setiap 10 Oktober

10 Oktober 2021 10:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Ilustrasi wanita yang bahagia karena menjaga kesehatan mental. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
com-Ilustrasi wanita yang bahagia karena menjaga kesehatan mental. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Setiap tahun, 10 Oktober diperingati sebagai Hari Kesehatan Mental Sedunia atau World Mental Health Day. Mengutip situs Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), peringatan ini ditujukan untuk meningkatkan kesadaran warga dunia tentang masalah kesehatan mental.
ADVERTISEMENT
Namun, bagaimana sejarah atau awal mula Hari Kesehatan Mental Sedunia kemudian dapat ditetapkan? Berikut kumparanWOMAN telah merangkum sejarah Hari Kesehatan Mental Sedunia, simak penjelasannya berikut ini.

Sejarah Hari Kesehatan Mental Sedunia

Mengutip situs WFHM Global, Hari Kesehatan Mental Sedunia pertama kali diperingati pada 10 Oktober 1992. Peringatan itu digagas oleh Wakil Sekretaris Jenderal Federasi Kesehatan Mental Dunia (WFMH), Richard Hunter. WFMH sendiri merupakan organisasi internasional yang berdiri pada 1948 untuk meningkatkan pemahaman mengenai kesehatan mental dunia.
Pada awalnya, tak ada tema khusus dalam peringatan Hari Kesehatan Mental Sedunia. Akan tetapi, sejak awal, peringatan ini memiliki tujuan untuk mengkampanyekan advokasi kesehatan mental dan mendidik masyarakat mengenai isu-isu yang relevan berkaitan dengan kesehatan mental maupun kesehatan jiwa.
ADVERTISEMENT
Pada 1994, untuk pertama kalinya peringatan Hari Kesehatan Mental Sedunia memiliki tema khusus, yaitu “Meningkatkan Kualitas Pelayanan Kesehatan Mental di Seluruh Dunia”.
Sejak saat itu, Hari Kesehatan Mental memiliki tema yang berbeda-beda setiap tahun. Pada 2019 misalnya, temanya adalah ‘Promosi Kesehatan Mental 2019 dan Pencegahan Bunuh Diri’.
Sedangkan pada Hari Kesehatan Mental Sedunia 2020, WHO bersama dengan organisasi mitra, United for Global Mental Health menyerukan peningkatan besar-besaran dalam investasi kesehatan mental. Untuk mendorong tindakan publik di seluruh dunia, kampanye Hari Kesehatan Mental Sedunia ‘Gerakan untuk Kesehatan Mental: Mari Berinvestasi’ pun dimulai pada bulan September 2020.
Ilustrasi perempuan berfokus pada apa yang ada di depan mata. Foto: Shutterstock

Lalu, bagaimana dengan tema Hari Kesehatan Mental Sedunia 2021?

Di tahun ini, Hari Kesehatan Mental Sedunia 2021 mengangkat tema ‘Mental health care for all: let’s make it a reality’ atau ‘Perawatan kesehatan mental untuk semua: mari kita wujudkan’.
ADVERTISEMENT
Lewat tema itu, WHO kabarnya ingin mengkampanyekan perawatan kesehatan mental untuk semua orang tanpa terkecuali. Apalagi selama pandemi COVID-19 ini tidak hanya kesehatan fisik saja yang diserang, tapi juga mental atau jiwa orang-orang pun terganggu secara signifikan.
Namun, bukan berarti tidak ada solusi untuk hal ini, selama Majelis Kesehatan Dunia pada Mei 2021, pemerintah dari seluruh dunia pun menyadari perlunya meningkatkan kualitas layanan kesehatan mental di semua tingkatan.
Selamat Hari Kesehatan Mental Sedunia!