Tampil Garang tapi Lucu, Leon Dame Pikat Audiens Paris Fashion Week

28 September 2019 10:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Model Leon Dame dalam runway show Maison Margiela, Paris Fashion Week, Rabu (25/9). Foto: Francois Guillot/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Model Leon Dame dalam runway show Maison Margiela, Paris Fashion Week, Rabu (25/9). Foto: Francois Guillot/AFP
ADVERTISEMENT
Selama ini, kita terbiasa melihat para model berjalan dengan anggun dan teratur di atas runway. Oleh karena itu, saat Leon Dame berjalan dengan begitu 'garang' dalam show Maison Margiela untuk Paris Fashion Week Spring/Summer 2020, pria asal Jerman ini pun menarik perhatian audiens dan juga netizen.
ADVERTISEMENT
Dalam show yang dilaksanakan pada Rabu (25/9) pagi waktu setempat, Leon tampil sebagai salah satu model yang memeragakan koleksi teranyar Maison Margiela. Ia mengenakan pakaian ala sailor berwarna hitam, bagian dari koleksi ready-to-wear brand asal Prancis tersebut.
Model Leon Dame dalam runway show Maison Margiela, Paris Fashion Week, Rabu (25/9). Foto: Gonzalo Fuentes/Reuters
Dengan bahu yang membungkuk dan tatapan garang, Dame berjalan begitu cepat, membuatnya tampak seperti seseorang yang sedang marah besar. Gaya ini tentu tidak umum digunakan dalam runway fashion. Namun, cara itu membuat audiens memusatkan perhatian kepadanya.
Dalam postingan yang diunggah ke dalam akun Instagram Leon Dame, para audiens Paris Fashion Week terlihat sibuk merekam cara berjalan sang model saat show berlangsung. Selain itu, menurut New York Post, penampilan pria itu bahkan membuat Anna Wintour, editor-in-chief dari Vogue yang dikenal dengan imej kakunya, tersenyum dari bangkunya.
ADVERTISEMENT
Tak berhenti di situ, seusai acara, netizen juga ramai membicarakan mengenai aksi Leon Dame. Ada di antara mereka yang memuji 'inovasi' pria itu, ada juga yang merasa bahwa dia seharusnya tidak berjalan seperti itu di atas runway.
Sementara, pria yang pernah menjadi model untuk Alexander McQueen dan Burberry ini mengatakan, aksinya dalam show Maison Margiela sudah didiskusikan dengan movement director ternama, Pat Boguslawski. Akan tetapi, dia tidak memperinci apa yang sebenarnya menginspirasinya untuk berjalan dengan cara unik itu.
Model Leon Dame dalam runway show Maison Margiela, Paris Fashion Week, Rabu (25/9). Foto: Gonzalo Fuentes/Reuters
"Saya sudah punya rencana, tapi saya baru mencobanya dalam sesi gladi resik bersama Pat Boguslawski pada malam sebelum acara," ujarnya kepada Vogue.
Selain itu, Dame juga mengatakan bahwa dia hanya memikirkan satu hal sebelum berjalan dengan di atas runway. "Work it," ujarnya kepada dirinya sendiri.
ADVERTISEMENT
Bagaimana menurut Anda, Ladies?