The Three Courtesans, Koleksi Parfum Terbaru D’tscentstory dari 3 Jenis Bunga

17 Juli 2021 14:15 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
The Three Courtesans, Koleksi Parfum Terbaru Dtscentstory Foto: Dok. Dtscentstory
zoom-in-whitePerbesar
The Three Courtesans, Koleksi Parfum Terbaru Dtscentstory Foto: Dok. Dtscentstory
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Parfum dengan aroma bunga menjadi salah satu wewangian yang banyak digemari perempuan. Disebut demikian, karena wangi dari bunga-bungaan ini bisa menghasilkan aroma yang segar dan bisa membuat kamu lebih bersemangat dalam menjalani hari.
ADVERTISEMENT
Parfum dengan aroma bunga juga cocok untuk kamu yang tinggal di iklim tropis, seperti Indonesia. Sebab, wewangian ini bisa membuat kamu terasa tetap segar meski telah diterpa sinar matahari seharian.
Nah, buat kamu yang sedang mencari rekomendasi parfum dengan aroma bunga, parfum dari brand lokal, D’tscentstory, ini mungkin bisa menjadi pilihan. Ya, belum lama ini, D’tscentstory merilis koleksi parfum yang terdiri dari tiga aroma bunga putih.
The Three Courtesans, Koleksi Parfum Terbaru Dtscentstory Foto: Dok. Dtscentstory
Diberi nama The Three Courtesans, koleksi parfum terbaru dari D’tscentstory ini terdiri dari bunga sedap malam (polianthes tuberosa), kaca piring (gardenia jasminoides) dan melati (jasminum sambac).
Ada alasan tersendiri mengapa D’tscentstory merilis parfum dari ketiga jenis bunga tersebut. Konon, ketiga jenis bunga ini dipilih karena memiliki aroma yang sensual, menggairahkan, feminin, menantang, romantis, dan misterius.
The Three Courtesans, Koleksi Parfum Terbaru Dtscentstory Foto: Dok. Dtscentstory
Sementara itu, di Indonesia sendiri, ketiga jenis bunga putih ini kerap dianggap sakral dan sering dipakai untuk upacara-upacara keagamaan dan pernikahan. Bahkan, ketiga jenis bunga ini sering dianggap mistis karena dianggap bisa menghadirkan makhluk halus.
ADVERTISEMENT
“Bagi saya ketiga bunga putih ini melambangkan kekuatan energi sensual perempuan. Ketiga bunga putih ini saya ibaratkan sebagai courtesans, atau perempuan penghibur untuk kaum ningrat, atau selir selir raja zaman dulu,” tulis keterangan resmi D’tscentstory dalam siaran pers yang diterima kumparanWOMAN pada Sabtu (17/7).
Selain memberikan aroma yang sensual dan menyegarkan, koleksi parfum terbaru dari D’tscentstory juga konon bisa memberikan impresi bunga segar, yang seakan baru dipetik dari tangkainya.
The Three Courtesans, Koleksi Parfum Terbaru Dtscentstory Foto: Dok. Dtscentstory
Bagaimana Ladies, tertarik memiliki parfum koleksi parfum dari brand lokal, D’tscentstory? Jika iya, kamu bisa membelinya di official store D’tscentstory di Tokopedia. Kamu bisa mendapatkan koleksi parfum tersebut melalui sistem pre-order dengan harga Rp 1,8 juta.
Untuk melihat koleksi parfum lainnya, kamu bisa mengunjungi Instagram resmi D’tscentstory dengan link berikut ini https://www.instagram.com/d.tscentstory/.
ADVERTISEMENT