Tips Mencegah Munculnya Jerawat saat Sering Kenakan Masker Wajah

20 Maret 2020 14:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi orang memakai masker N95. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi orang memakai masker N95. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Ladies, saat ini kita mungkin jadi semakin sering menggunakan masker wajah selama bepergian keluar rumah. Selain untuk mencegah polusi, masker juga sering dijadikan pilihan untuk membantu mencegah penularan penyakit, terutama di tengah ramainya wabah Corona seperti ini.
ADVERTISEMENT
Meski demikian, penggunaan masker mungkin menimbulkan masalah bagi sebagian orang. Khususnya, bagi kita yang memiliki kulit berminyak dan rawan timbul jerawat (acne prone).
Seperti dilansir klinik kesehatan asal AS, D&A Dermatology, udara yang lembap membuat pori-pori kita terbuka dan lebih mudah menyimpan bakteri, alergen, maupun minyak. Maka, saat dikombinasikan dengan penggunaan masker wajah, hal ini bisa membuat kulit semakin rentan berjerawat.
Ilustrasi perempuan sedang memperhatikan bekas jerawat. Foto: Shutterstock
Hal ini juga disampaikan oleh Dr. Indah Widyasari, SpKK, dokter kulit yang bekerja di Bamed Skin Care Menteng. Ia mengatakan, penggunaan masker di udara yang lembap bisa menimbulkan risiko atau justru memperburuk kondisi jerawat yang sudah ada. Maka dari itu, kita disarankan untuk lebih memperhatikan kebersihan di saat seperti ini.
ADVERTISEMENT
"Saran saya, ganti masker bila terasa sangat lembap dan saat berkeringat. Cuci muka dengan air dan sabun dua kali sehari," tutur Dr. Indah ketika dihubungi oleh kumparanWOMAN, belum lama ini.
Selain itu, kita juga bisa melakukan beberapa perawatan dasar untuk mencegah jerawat timbul saat sering menggunakan masker. Melansir Asia One, ada beberapa tips yang bisa dicoba, termasuk dengan rajin menggunakan pelembap untuk menjaga kondisi kulit, juga menggunakan masker kecantikan setelah membersihkan wajah.
Ilustrasi merawat kulit dengan masker kecantikan. Foto: Thinkstockphotos
Kemudian, agar kondisi kulit tetap optimal dan bebas jerawat, jangan lupa untuk mengonsumsi banyak air putih, menggunakan sabun wajah yang sesuai dengan jenis kulit dan formulanya ringan, tidur cukup, serta tidak menyentuh wajah dengan tangan kotor.